Mojokerto, memorandum.co.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto, menanam 1.400 pohon. Ini sebagai usaha mitigasi pencegahan bencana longsor. Aksi tanam pohon dipimpin Bupati Mojokerto Ikfina Fahmawati di Desa Dilem Kecamatan Gondang, Selasa (21/12) pagi. Kalaksa BPBD Yo’ie Afrida Soesetyo Djati, dalam laporannya mengatakan bahwa aksi tanam pohon dipetakan di daerah-daerah rawan risiko bencana alam longsor. “Aksi tanam pohon dipetakan, khususnya untuk daerah-daerah risiko tinggi (longsor). Beberapa di antaranya di Dilem hari ini, serta beberapa daerah lain. Kita menanam pohon-pohon produktif seperti durian, alpukat dan pete sebagai penguat lahan tanah,” terang Yo’ie. Bupati Ikfina dalam arahannya mengatakan bahwa mitigasi bencana, sangat penting sebagai langkah preventif. Bupati ingin agar usaha ini, turut melibatkan semua komponen mulai dari pemerintah, masyarakat, dunia pendidikan, juga perindustrian. Kabupaten Mojokerto punya beberapa wilayah yang masuk peta rawan bencana. Mulau dari kebakaran hutan, erupsi gunung berapi, angin puting beliung, banjir serta tanah longsor. Melakukan mitigasi bencana sangat penting. "Kita berusaha mencegah agar (bencana) hal tersebut tidak sampai terjadi. Salah satu aksi nyata yang kita lakukan hari ini adalah menanam pohon, untuk mencegah longsor. Semua komponen harus terlibat dan bersinergi,” kata bupati.(yus)
Cegah Longsor, Bupati Pimpin Penanaman 1.400 Pohon
Selasa 21-12-2021,18:29 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 07-11-2024,20:03 WIB
Drama Korea Face Me Siap Mengudara, Pertemukan Detektif dan Dokter Bedah Plastik dalam Genre Thriller
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,01:46 WIB
Persiapan Lawan Persija, Persebaya Kembali Gelar Latihan Pasca Libur
Jumat 08-11-2024,14:20 WIB
Persebaya Tidak Ada Agenda Ujicoba di Jeda FIFA Matchday, Munster: Tidak Butuh Tim Liga 2 atau Liga 3
Kamis 07-11-2024,18:38 WIB
Diduga Cemburu, Buser Polres Probolinggo Aniaya Warga
Terkini
Jumat 08-11-2024,17:24 WIB
Jelang HUT Ke-55 SKH Memorandum, Direktur: Kerja Bersama Sejahtera Bersama
Jumat 08-11-2024,17:12 WIB
Borong Ganja 141,469 Gram, Warga Jetis Kulon Diadili di PN Surabaya
Jumat 08-11-2024,17:05 WIB
Tutup Rakor Akselerasi Corpu 2024 : Razilu Dorong Pengembangan Kompetensi ASN, Tingkatkan Layanan Publik
Jumat 08-11-2024,17:00 WIB
Main di Situs Tokek Wins, Pelaku Judol Dikecrek Polsek Sukorejo
Jumat 08-11-2024,16:56 WIB