Lumajang, memorandum.co.id - Letda Inf Edi Suprayitno, Plh Pasi Ops Kodim 0821 Lumajang, memimpin apel pengecekan personel satgas penanggulangan bencana erupsi Gunung Semeru, di lapangan Candipuro Lumajang, Jum'at pagi (17/12/2021). Letda Inf Edi Suprayitno mengatakan, apel tersebut dilakukan secara rutin, memastikan personel yang terlibat ada pada level siaga, sigap dan sehat jasman dan rohani. Sejauh ini, Letda Inf Edi Suprayitno menuturkan, dari hasil cek kesiapsiagaan personel tergabung dalam satgas penanggulangan bencana, terbilang baik. Dipastikan, akan siaga di titik lokasi yang sudah ditentukan, memaksimalkan upaya, sesuai tugas pokok dan fungsi sesuai arahan dalam ranah penanganan pasca bencana. "Apel kami lakukan rutin, tiap pagi dan sore. Kami pastikan personel yang terlibat ada pada level siaga, sigap dan sehat jasmani rohani. Tujuannya untuk memaksimalkan langkah dalam ranah penanganan bencana," kata Letda Inf Edi Suprayitno. Selebihnya, ia mengimbau pada anggotanya untuk tetap mengedepankan kerja sesuai dengan SOP. "Jangan sampai, kita yang tergabung dalam satgas ini lalai, terlebih pada sisi keselamatan. Tempatkan pikiran diri pada sisi kita adalah harapan dari masyarakat, sehingga akan timbul semangat yang membara dalam mengemban amanah ini," imbuhnya. (Ani)
Pimpin Apel Kesiapsiagaan, Letda Edi: Semangat, Kerja Tim, dan Jangan Lalai
Jumat 17-12-2021,19:11 WIB
Editor : Syaifuddin
Kategori :