Mojokerto, memorandum.co.id - Sebanyak 750 siswa SPN Polda Jatim akan dilantik dengan pangkat brigadir dua (bripdda) pada 22 Desember 2021. Sebelum dilantik dan terjun langsung dalam melaksanakan tugas di tengah masyarakat, pada Selasa (14 / 12) para siswa mendapatkan pembekalan dari Kapolda Jatim Irjenpol Nico Afinta. Pembekalan tersebut juga diikuti oleh 20 siswa dik ma ba dari TNI AD yang mengikuti program Diklat integrasi TNI-Polri tahun anggaran 2021 yang dilaksanakan di Gedung Dharma SPN Polda Jatim. Kapolda Jatim dalam kunjungan tersebut didampingi oleh seluruh PJU Polda serta Kapolres Mojokerto Kota dan Kapolres Mojokerto AKBP Apip Ginanjar. Dalam sambutannya Kapolda Jatim berpesan setelah keluar dari lembaga pendidikan, jadilah seorang aparat penegak hukum yang humanis dan dicintai masyarakat. "Kita sebagai penegak hukum harus mengikuti perkembangan zaman. Banyak kasus yang dulu dianggap sepele namun sekarang dengan adanya media sosial perkara tersebut membuat citra aparat TNI-Polri menjadi turun," ujar Kapolda Jatim. "Kita berada di lembaga pendidikan ini untuk mencari Ilmu agar bermanfaat bagi masyarakat. Setelah keluar nanti, tuntutlah ilmu di lembaga pendidikan formal sebagai bekal untuk menjadi seorang aparatur negara yang lebih baik," tambah dia. Sebelum meninggalkan ruangan, Kapolda Jatim menyempatkan diri untuk memberikan ucapan selamat kepada para siswa. Ia juga mengajak ratusan siswa untuk berfoto bersama.(no)
Kapolda Jatim Beri Pembekalan Siswa Bintara SPN
Selasa 14-12-2021,19:20 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 09-01-2025,15:56 WIB
Gagal Dahului Truk, 2 Remaja Pengendara Motor Tewas Terlindas di Wringinanom
Kamis 09-01-2025,21:00 WIB
Terkait Video Viral Camat Asemrowo, Ini Kata Wali Kota Surabaya
Kamis 09-01-2025,16:59 WIB
Pekan Krusial Tim Papan Atas Liga 1: Persebaya Dijamu PSS Sleman, Persib Bersua PSBS
Kamis 09-01-2025,12:11 WIB
Data Lengkap Nama-nama Korban Bus Pariwisata Maut Rem Blong di Kota Batu
Kamis 09-01-2025,17:52 WIB
Sidak Proyek Pasar dan Cuci Kendaraan di Pondok Maritim, Komisi B: Harus Dibongkar karena di Zona Hijau
Terkini
Kamis 09-01-2025,22:46 WIB
KPU Kota Kediri Tetapkan Vinanda-Gus Qowim Wali Kota dan Wakil Wali Kota Periode 2025-2030
Kamis 09-01-2025,22:38 WIB
Soal Penutupan Pasar Hewan, Pemkab Ngawi Abaikan SE Menteri Pertanian
Kamis 09-01-2025,22:31 WIB
Kejari Kota Madiun Berkomitmen Tuntaskan PR Dua Kasus Dugaan Korupsi Tahun Ini
Kamis 09-01-2025,22:23 WIB
KPU Tetapkan Hari Wuryanto-Purnomo Hadi sebagai Bupati dan Wakil Bupati Madiun Terpilih Periode 2025-2030
Kamis 09-01-2025,22:18 WIB