Sidoarjo, memorandum.co.id - Diduga kurang waspada, seorang pemotor terserempet kereta api komuter Surabaya - Sidoarjo saat melintas di perlintasan KA Puri Surya Jaya, Gedangan, Sidoarjo, Senin (15/11) sore. Korban diketahui bernama Lasyifa Ilanta (18), warga Bratang Binangun, Surabaya. Diduga terserempet saat berusaha menerobos perlintasan kereta api yang telah ditutup petugas PT KAI. Dari informasi, awal korban mengendarai kendaraannya hendak ke luar ke jalan raya dari arah perumahan. Saat mendekati perlintasan korban terlihat sedang buru-buru. Sehingga korban nekat menerobos palang kereta. "Warga sempat meneriaki korban kalau ada kereta, namun korban tak menggubris," ujar Pujangga, saksi warga. Setelah korban tertabrak, warga yang berada di lokasi kejadian mengira korban telah meninggal dunia. Namun setelah diketahui masih hidup, korban langsung di evakuasi ke rumah sakit. "Waktu saya belok, korban itu sudah jatuh terkapar," ujar Pujangga. Untuk mendapatkan perawatan medis lebih lanjut, saat ini korban berada di RSUD Sidoarjo. Sementara kondisi kendaraan korban rusak parah di sejumlah bagian kendaraan dan kendaraan diamankan di Polsek Gedangan.(bwo/jok)
Terserempet KA Komuter, Pemotor Terkapar Bersimbah Darah
Senin 15-11-2021,18:27 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,14:05 WIB
Ribuan Warga Kota Blitar Penuhi Kampanye Akbar Bambang-Bayu
Sabtu 23-11-2024,20:00 WIB
Warga Desa Jatisari Tewas Tertabrak KA Barang, Berikut Kronologinya
Sabtu 23-11-2024,07:04 WIB
Survei ARCI, Paslon Madiun Unggul Lantaran Kepuasan Kinerja
Sabtu 23-11-2024,19:28 WIB
Ribuan Warga Blitar Semarakkan Kampanye Akbar 'Menjemput Kemenangan' Rijanto-Beky
Sabtu 23-11-2024,16:17 WIB
Pengawasan Pilkada Serentak 2024 di Ngawi: Amanat Undang-Undang dan Peran Bawaslu
Terkini
Sabtu 23-11-2024,21:48 WIB
Risma Janjikan Solusi Air Bersih dan Murah untuk Warga Sidoarjo
Sabtu 23-11-2024,21:34 WIB
Pilkada Blitar 2024: Beky Herdihansah Janji Sumbangkan Seluruh Gajinya Selama Menjabat ke Anak Yatim Piatu
Sabtu 23-11-2024,21:09 WIB
Tokoh Nasional Hadiri Wisuda UWG Malang, Sampaikan Orasi Ilmiah Inspiratif untuk Bakar Semangat Wisudawan
Sabtu 23-11-2024,21:04 WIB
Arus Balik Dukungan Tak Terbendung, Risma-Gus Hans Diyakini Memimpin Jawa Timur
Sabtu 23-11-2024,21:00 WIB