Surabaya, memorandum.co.id - Terpilih menjadi Tunas Indonesia Raya (TIDAR) Jatim periode 2021-2026, Muhamad Fawait siap gaet milenial untuk mengawal Pemilu 2024. Alumnus Unair ini terpilih aklamasi di organisasi sayap Partai Gerindra. "Sesuai amanah Pimpinan Pusat TIDAR satunya adalah pemenangan dalam pileg, baik eksekutif, maupun legislatif, termasuk (pemenangan) Pilpres Pak Prabowo," kata Gus Fawait sapaan Muhamad Fawait, Minggu (7/11/2021). Gus Fawait yang juga ketua Fraksi Partai Gerindra DPRD Jatim ini terpilih secara aklamasi dalam agenda Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub) TIDAR Jatim. "Kami fokus mencetak kader-kader militan dari kalangan anak muda hingga usia 35 tahun," tegas dia. Fawaid berharap, merangkul kaum milenial untuk berpartisipasi secara lebih luas di politik. "Tentunya untuk Partai Gerindra dan Pak Prabowo 2024," ujarnya. Bahkan, Gus Fawait juga optimistis, mayoritas anak-anak muda di Jatim dapat bergabung bersama TIDAR. "Paling tidak mayoritas pemilih pemula harus ikut TIDAR, ikut Partai Gerindra, ikut Pak Prabowo," tegasnya. Gus Fawait juga menegaskan, di Hari Pahlawan ini, menjadi momentum awal bagi TIDAR Jatim untuk berkembang lebih maju lagi. "Khususnya memberikan kontribusi konkret untuk kemenangan Partai Gerindra," tegas dia. Sementara itu, Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Gerindra Rahayu Saraswati mengucapkan selamat kepada Gus Fawait yang terpilih secara aklamasi sebagai Ketua PD TIDAR Jatim periode 2021-2026. Ia berharap, dengan kepemimpinan yang baru ini ke depan TIDAR Jatim dapat semakin berkembang. "Kita sangat berharap dengan kepemimpinan Gus Fawait, ke depannya TIDAR ini bisa berkembang, bisa menciptakan dan mencetuskan kader-kader pemimpin-pemimpin Jatim masa depan, bahkan Indonesia," kata Saraswati. Ia meyakini bahwa Provinsi Jatim dapat memberikan kontribusi suara terbesar untuk Indonesia. Apalagi banyak sekali potensi-potensi anak-anak muda di Jatim yang luar biasa. "Kontribusi Jatim merupakan salah satu suara terbesar untuk Indonesia. Banyak sekali potensi-potensi anak muda yang ada di Jatim. Sangat luar biasa jika dikembangkan melalui TIDAR," tandas Rahayu Saraswati. (day/fer)
TIDAR Jatim Kawal Pemilu 2024
Minggu 07-11-2021,20:57 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 17-11-2024,14:50 WIB
Laga Klasik Persebaya Vs Persija, Paul Munster Incar Kemenangan
Minggu 17-11-2024,20:32 WIB
Jelang Menghadapi Persija, Coach Munster: Intensitas Pertandingan Akan Tinggi, Butuh Pemain ke-12
Minggu 17-11-2024,09:25 WIB
Perampok Minimarket Tulungagung Terungkap Setelah Dua Bulan Buron
Minggu 17-11-2024,14:16 WIB
Debut di Timnas Indonesia, Kevin Diks: Raksasa yang Sedang Tertidur
Minggu 17-11-2024,17:50 WIB
Dekati Hari Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, PKS Jatim Optimistis All Out
Terkini
Senin 18-11-2024,08:04 WIB
Breaking News! Wanita di Jalan Ngaglik Tewas Bersimbah Darah, Diduga Dihabisi Teman Lelaki
Senin 18-11-2024,07:50 WIB
Setop Kekerasan Anak: Kasus di SMA Gloria 2 Surabaya Jadi Pelajaran Berharga
Senin 18-11-2024,07:28 WIB
Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026: Masih Ada Harapan Setelah Kekalahan dari Jepang
Senin 18-11-2024,07:12 WIB
Gagal Pertahankan Gelar, Pecco Bagnaia Finish Kedua di MotoGP 2024: Bagaimana Peluangnya Musim 2025?
Senin 18-11-2024,07:00 WIB