Batu, Memorandum.co.id - Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta bersama Kepala Staf Kodam V/Brawijaya Brigjen TNI Agus Setiawan meninjau langsung penanganan korban banjir Bandang di Desa Bulukerto, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jumat (5/11/2021). Nico mengatakan peninjauan ini merupakan wujud hadirnya TNI dan Polri dan Pemkot Batu di tengah-tengah masyarakat yang ditimpa bencana. "Ini wujud hadirnya kami di tengah masyarakat yang ditimpa musibah bencana banjir bandang di Kota Batu," katanya. Menurutnya, penanganan ini termasuk ketersediaan tempat pengungsian, dapur umum, healing treatmen, pembersihan lokasi, pencarian korban hilang dan meninggal dunia. "Forkopimda termasuk Polres kota Batu sudah bergerak cepat dengan melakukan evakuasi korban banjir sejak semalam," ujarnya. Ia menambahkan, bahwa saat ini korban pengungsian telah tertangani dengan baik oleh semua pihak. "Korban selamat sudah tertangani dengan baik," imbuhnya. Untuk korban hilang, ia meminta jajarannya untuk berkoordinasi dengan pejabat setempat dalam hal pendataan jumlah korban terdampak banjir bandang tersebut. "Lakukan pendataan, sehingga kita mengetahui jumlah korban yang hilang ataupun yang meninggal dunia. Selain itu dapat diketahui jumlah warga yang ada di posko pengungsian," jelasnya. Tampak di lokasi bencana Kapolres Batu AKBP I Nyoman Yogi Hermawan, Ketua BPBD Kota Batu, jajaran Polres Batu dan anggota Koramil Batu. (nik/ari)
Kapolda Jatim Cek Penanganan Korban Banjir di Kota Batu
Sabtu 06-11-2021,10:26 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 19-01-2026,17:45 WIB
KPK OTT di Kota Madiun, Wali Kota Maidi Diamankan
Senin 19-01-2026,07:30 WIB
Cerita Vania Sabrina, Sukses Go International Lewat Modeling
Senin 19-01-2026,07:57 WIB
Cara Membangun Kebiasaan Olahraga Tanpa Merasa Terbebani
Senin 19-01-2026,12:38 WIB
Kapolres Gresik AKBP Ramadhan Nasution Pimpin Apel Perdana, Tekankan Layananan Masyarakat dengan Hati
Senin 19-01-2026,09:07 WIB
BMKG Peringatkan Potensi Banjir Rob 16–31 Januari 2026 di Pesisir Jatim, Surabaya hingga Tuban
Terkini
Senin 19-01-2026,22:38 WIB
Pemkab Gresik Fokus Perbaikan JPD Mulai 2026, DPRD Usul Pemanfaatan Anggaran SILPA
Senin 19-01-2026,20:21 WIB
Imigrasi Bongkar Sindikat Love Scamming Internasional di Tangerang, 27 WNA Diamankan
Senin 19-01-2026,20:18 WIB
Lantai Rumah Warga Tambaksari Keluarkan Asap dan Panas Misterius
Senin 19-01-2026,20:11 WIB
Akibat Hujan, Tembok Sepanjang Dua Puluh Meter Roboh di Pujon Malang
Senin 19-01-2026,20:05 WIB