Hari Pertama Pencarian, Kapendam V/Brawijaya Sebut Tim Temukan Empat Korban

Jumat 05-11-2021,20:20 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Surabaya, memorandum.co.id - Kepala Penerangan Kodam V/Brawijaya Letkol Arm Kusdi Yuli Suhandra menyebut jika saat ini, tim evakuasi telah menemukan empat korban akibat banjir bandang yang terjadi di Kota Batu, Kamis (4/11/2021) sore. Yuli mengungkapkan, dari keempat korban tersebut, satu di antaranya belum dikenali identitasnya. “Yang satu belum jelas identitasnya,” kata Kusdi, Jumat (5/11/2021). Sementara itu, ketiga korban lainnya ialah Wakri, warga Dusun Sabrang Bendo, Desa Giripurno. Korban hilang, sejak sore kemarin. Sedangkan dua lainnya adalah, Wiji (56), dan Sarip. Kedua korban itu merupakan warga Dusun Sambong, Desa Bulukerto, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Untuk diketahui, dalam upaya evakuasi itu pihak Kodam telah menerjunkan 2 SSK Pasukan dari Yonif 527/BY. Selama di lokasi pasca banjir, pasukan tersebut akan terus melakukan proses pencarian korban banjir, sejaligus pembersihan lokasi pasca banjir bersama tim gabungan lainnya. (fer/udi)

Tags :
Kategori :

Terkait