Jember, memorandum.co.id - Tim vaksinator PMI Kabupaten Jember terus blusukan ke daerah pinggiran untuk percepatan vaksinasi Covid-19. Terbaru. Tim vaksinator PMI bersama tim vaksinator Puskesmas Sumberjambe melakukan vaksinasi di Balai Desa Jambearum dan Ponpes Mikhrojul Ulum di Kecamatan Sumberjambe. “Tim vaksinator PMI bersama tim vaksinator Puskesmas Sumberjambe tetap melaksanakan vaksinasi meski kesulitan mendapatkan signal internet,” ungkap Ketua PMI Kabupaten Jember H EA Zaenal Marzuki, Jum'at (5/10/2021) Tim vaksinator PMI terdiri dari dr Joy, Gurita, Devi Wulandari, Windi, Akmal. Mereka didampingi enam anggota tim vaksinator Puskesmas Sumberjambe yang dipimpin dr Ade. “Vaksinasi di Balai Desa Jambearum melayani 171 orang untuk dosis 1 vaksin Sinovac. Kemudian di Ponpes Mikhrojul Ulum melayani 146 santri,” imbuhnya. Dia menjelaskan, saat ini masyarakat yang tinggal di daerah pinggiran juga punya kesadaran yang tinggi untuk vaksinasi. Buktinya, di Sumberjambe yang ikut vaksinasi cukup banyak. “Mereka sepertinya sudah sadar pentingnya vaksinasi untuk mencegah Covid-19,” imbuhnya. Sebab, Covid-19 sebelumnya sudah tembus ke semua daerah. Banyak warga yang tinggal di pinggiran menjadi korban Covid-19. Terutama saat serangan hebat Juli- Agustus 2021 lalu. Selain itu, aparat, petugas kesehatan, tokoh masyarakat tentu juga relawan PMI juga aktif memberikan kesadaran kepada masyarakat. Mereka bahu membahu bersama semua pihak untuk memberikan pemahaman yang benar tentang Covid-19. Tentu juga tentang vaksin yang aman, halal dan efektif mencegah virus corona. Dia menjelaskan, PMI Kabupaten Jember terus aktif dalam penanganan Covid-19. Mulai upaya pencegahan sampai alternatif pengobatan. Mulai dari sosialisasi tentang protokol kesehatan, penyemprotan dengan disinfektan, pengantaran jenazah sampai alternatif pengobatan dengan donor plasma konvalesen. (edy)
Tim Vaksinator PMI Terus Blusukan ke Desa untuk Vaksinasi Warga
Jumat 05-11-2021,16:53 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 16-01-2026,16:51 WIB
Dilimpahkan ke Satreskrim Polrestabes Surabaya, Ini Identitas 18 Pesilat Keroyok Pengunjung Angkringan
Jumat 16-01-2026,19:56 WIB
Segarkan Birokrasi, Mas Rio Mutasi 26 Pejabat Eselon II Pemkab Situbondo
Jumat 16-01-2026,19:03 WIB
Warga Pacar Keling Protes Bansos dan Rutilahu, Kelurahan Lakukan Verifikasi Lapangan
Jumat 16-01-2026,13:43 WIB
Terima Banyak Aduan Masyarakat, Polrestabes Surabaya Segel Kantor Madas
Jumat 16-01-2026,18:51 WIB
Bupati Gresik Tekankan Penajaman Prioritas Pembangunan dalam Penyusunan RKPD 2027
Terkini
Sabtu 17-01-2026,13:32 WIB
Kapolres Ngawi Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem, Utamakan Keselamatan saat Beraktivitas
Sabtu 17-01-2026,13:29 WIB
Gercep, Polsek Geneng Selamatkan Warga Ngawi Terperosok ke Dalam Sumur
Sabtu 17-01-2026,12:50 WIB
Bazar 800 Motor Sitaan dari Pelaku Curanmor Digelar Polrestabes Surabaya, Ini Jadwalnya
Sabtu 17-01-2026,12:37 WIB
Tiga Kereta Api Tujuan Surabaya dan Malang Alami Keterlambatan, Jalur Pantura Masih Terendam Air
Sabtu 17-01-2026,11:54 WIB