Surabaya, memorandum.co.id - Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Jawa Timur menyerahkan sertifikat aset kepolisian berupa tiga bidang hak pakai kepada Polda Jawa Timur, Kamis (4/11) sore. Kepala Kanwil BPN, Jonahar dan jajaran disambut langsung Kapolda Jawa Timur, Irjenpol Nico Afinta di ruang kerja Kapolda bersama para pejabat utama. Atas kedatangan rombongan BPN, Kapolda Nico menyampaikan terima kasih kepada Kepala Kantor Wilayah Jonahar dan jajaran yang selalu bersinergi dan berperan aktif dalam penyertifikatan aset Polda Jatim. "Sesuai dengan amanah Bapak Kapolri untuk selalu bersinergi. Dengan bersinergi akan mengedepankan komunikasi dan mencoba menyelesaikan masalah tanpa masalah," ujar Nico. Sementara itu, Kakanwil Jonahar menyampaikan, sertifikat aset Polda Jatim yang diserahkan berupa rumah dinas dan mes. "Ke depan akan ada lagi sertipikat yang akan diserahkan," ujar Jonahar. Di sisi lain, Jonahar sangat senang dengan sinergi yang baik membuat proses sertifikat yang kurang lancar dan belum selesai bisa diurai satu per satu. "Salah satunya adalah aset yang di Kabupaten Bojonegoro. Kami selalu berharap masalah tersebut segera bisa diselesaikan," harapnya. Dalam kesempatan kali ini turut hadir Kepala Kantor Pertanahan Kota Surabaya I, Kartono Agustiyanto, S.T., M.M. beserta jajaran. Acara kemudian ditutup dengan sesi foto bersama dan saling bertukar cinderamata.(mik)
Kapolda Apresiasi Sinergi BPN Jatim
Jumat 05-11-2021,10:31 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,20:00 WIB
Warga Desa Jatisari Tewas Tertabrak KA Barang, Berikut Kronologinya
Sabtu 23-11-2024,19:28 WIB
Ribuan Warga Blitar Semarakkan Kampanye Akbar 'Menjemput Kemenangan' Rijanto-Beky
Sabtu 23-11-2024,21:34 WIB
Pilkada Blitar 2024: Beky Herdihansah Janji Sumbangkan Seluruh Gajinya Selama Menjabat ke Anak Yatim Piatu
Minggu 24-11-2024,12:20 WIB
Diduga Mengantuk, Pemotor Tewas Tabrak Truk di Sumur Welut
Minggu 24-11-2024,13:20 WIB
Masa Tenang Pilkada 2024, Pemkot Surabaya bersama KPU dan Bawaslu Mulai Tertibkan APK
Terkini
Minggu 24-11-2024,17:29 WIB
Polres Pelabuhan Tanjung Perak Dirikan Posko Anti-Narkoba di Jalan Kunti, Ubah Stigma Kampung Narkoba
Minggu 24-11-2024,17:20 WIB
Bawaslu Surabaya Identifikasi 1.156 TPS Rawan di Pemilu 2024
Minggu 24-11-2024,17:13 WIB
Forum Rakyat Kota Probolinggo Bicara Memilih Pemimpin, Smart City hingga Generasi Emas
Minggu 24-11-2024,17:07 WIB
Tutup Kampanye dengan Zikir dan Doa, Khofifah: Kawal Suara Masyarakat
Minggu 24-11-2024,16:49 WIB