Pastikan Tertib dan Lancar, Koramil Tempeh Kawal Vaksinasi di Desa Besuk

Kamis 28-10-2021,15:26 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Lumajang, memorandum.co.id - Untuk memastikan pelaksanaan vaksinasi Covid-19 berjalan dengan tertib dan lancar, Personel Koramil 0821/10 Tempeh akan selalu siap mengawal dan mendampingi setiap pelaksanaannya. Hal tersebut disampaikan Komanda Koramil 0821/10 Tempeh, Kapten Czi Heri Cahyono saat meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 di Balai Kantor Desa Besuk Kecamatan Tempeh, Kamis (28/10/2021). Heri juga menyampaikan, bahwa keterlibatannya dalam pelahanan vaksinasi kepada masyarakat, merupakan suatu wujud pengabdian kepada rakyat, serta bentuk kepedulian Tentara Nasional Indonesia (TNI) terhadap kesehatan masyarakat. "Selain sebagai wujud pengabdian, ikut aktifnya personel TNI dalam kegiatan vaksinasi juga sebagai wujud kepedulian terhadap kesehatan Masyarakat," ujar dia. Heri mengatakan, bahwa vaksinasi merupakan program pemerintah untuk mempercepat penanganan Covid-19 agar masa pandemi yang saat ini masih melanda Bangsa Indonesia dan bangsa lain di dunia dapat segera berakhir. Dia mengingatkan, meskipun telah vaksinasi, masyarakat diminta untuk tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes) di setiap aktivitas yang dilakukan. "Tetap disiplin terapkan prokes meskipun telah mendapatkan vaksinasi, agar penanganan Covid-19 yang diupayakan pemerintah dapat berhasil maksimal," pungkasnya. (*/Ani)

Tags :
Kategori :

Terkait