Blitar, memorandum.co.id - Wakapolres Blitar Kompol Wiji Rahayu, relawan PSC, dan anggota DPC PDI-P Blitar melaksanakan monitoring pelaksanaan vaksin lapangan King'z Futsal Kanigoro, Kabupaten Blitar, Kamis, (14/10). Dalam sambutannya, Wakapolres Blitar menyampaikan dalam percepatan vaksin diharapkan sudah mencapai 75 persen sampai akhir tahun agar tercapai herd immunity. "Saat ini Kabupaten Blitar sudah masuk level 1. Dalam hal untuk mendukung pembelajaran tatap muka yang sudah mulai dilakukan, maka kami gencarkan vaksinasi," sambung Wiji Rahayu. Jumlah vaksinasi tahap I dan tahap II presisi Polres Blitar dalam rangka bhakti kesehatan untuk negeri yang berhasil diberikan kepada Masyarakat Umum Kecamatan Kanigoro sejumlah 278 dosis/orang (139 Vial). "Meskipun sudah divaksin, protokol kesehatan harus tetap dipatuhi. Kita sama sama berharap, semoga pandemi Covid-19 segera berakhir," tegasnya. "Berkaitan dengan percepatan vaksinasi, hal ini bisa kita capai dengan kerjasama yang solid antar intansi, yang dibutuhkan hanya konsistensi, misal jika target 600 vaksinasi per hari harus dilaksanakan sesuai target, dan dilakukan anev tiap minggunya, dan jika terdapat puskesmas yang belum bisa tercapai sesuai target maka harus dievaluasi dan dipercepat untuk vaksinasinya," pungkas Kompol Wiji.(pra)
Polres Blitar Lakukan Percepatan Vaksinasi di Kecamatan Kanigoro
Kamis 14-10-2021,18:13 WIB
Editor : Syaifuddin
Kategori :