Kapolres Mojokerto Bersama Forkopimda Cek Gerai Vaksin Wisata Padusan Pacet

Sabtu 09-10-2021,17:30 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Mojokerto, Memorandum.co.id - Kapolres Mojokerto, AKBP Apip Ginanjar bersama jajaran TNI juga Forkopimda turun langsung melakukan pengecekan gerai vaksin TNI - Polri di wisata padusan, Pacet, Sabtu (9/10). Dalam kesempatan itu, Kapolres bersama Forkopimda juga melihat lokasi wisata baru yang berada satu loiasi di  Padusan Pacet yakni suemo hills yang masuk dalam kawasan perhutani. Kapolres memantau langsung penerapan prokes di lokasi wisata tersebut dengan mengecek fasilitas tempat cuci tangan, pengukur suhu badan serta barcode aplikasi peduli lindungi untuk memastikan bahwa pengunjung yg masuk sudah melaksanakan vaksin Covid-19. "Target pencapaian vaksin yang ditentukan oleh pemerintah pusat kepada wilayah membuat kita semua harus bersama-sama  melaksanakan vaksin dengan cara hadir langsung di tengah - tengah masyarakat," ujar Kapolres. Meskipun tempat wisata masih ditutup namun masyarakat di sekitar tempat wisata diedukasi untuk melaksanakan vaksin agar tempat wisata segera dibuka kembali dan perekonomian masyarakat terutama di lokasi wisata kembali normal. "Sebelum wisata dibuka maka persiapannya yakni harus sudah vaksin, baik pengelola maupun para pedagang yang berada dikojasi wisata," paparnya.(no)

Tags :
Kategori :

Terkait