Paris, Memorandum.co.id - Manajer Paris Saint-Germain Mauricio Pochettino mengharapkan Lionel Messi fit untuk menghadapi Manchester City (ManCity) di Liga Champions pada Selasa atau Rabu, (29/9) dinihari WIB. Mantan penyerang Barcelona itu ditarik keluar karena cedera tulang di lutut saat melawan Lyon awal bulan ini dan absen ketika timnya memetik kemenangan atas Strasbourg dan Metz. Pochettino awalnya sangat yakin tentang peluang Messi untuk bermain pada hari Selasa, dan bos PSG telah mengkonfirmasi bahwa pemain berusia 34 tahun itu akan face to face untuk reuni dengan Pep Guardiola. Dilansir sportsmole, kepada media menjelang pertandingan, Pochettino mengatakan, "Dia (Messi) dalam kondisi yang sangat baik. Saya pikir dia akan berada di skuad tetapi saya masih belum memutuskan starting XI," urai mantan pelatih Tottenham Hotspur itu. Les Parisiens kemungkinan akan diperkuat Marco Verratti setelah kembali dari cedera lutut, tetapi Sergio Ramos masih absen dan Angel Di Maria masih menjalani skorsing bermain di kompetisi Eropa yang panjang. Messi melakukan debut di Liga Champions untuk PSG dalam hasil imbang 1-1 dengan Club Brugge dua minggu lalu, pemain Argentina itu masih belum mencetak gol pertamanya dengan tim warna biru laut.(ono)
Menanti Gol Messi saat PSG Bertemu ManCity
Selasa 28-09-2021,11:08 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 25-11-2024,12:59 WIB
Mantan Kades Kedawung Kulon Terseret Kasus Dugaan Korupsi Dana Desa
Senin 25-11-2024,21:52 WIB
Alfan Sueb dan Mikael Alfredo Tata Dipanggil Timnas, Paul Munster Sudah Siapkan Pemain Pengganti
Senin 25-11-2024,21:14 WIB
Di depan Hakim, Gus Muhdlor Bantah Semua Tuduhan Soal Pemotongan Dana Insentif Pegawai BPPD
Senin 25-11-2024,15:48 WIB
Dua Truk Melaju Kencang Adu Banteng di Kota Probolinggo
Senin 25-11-2024,14:47 WIB
Resahkan Warga Lidah Kulon, Satu Remaja Diduga Gangster Diciduk
Terkini
Selasa 26-11-2024,11:37 WIB
KPU Musnahkan 1.736 Surat Suara Pilgub Serta Pilbup
Selasa 26-11-2024,11:33 WIB
Kapolres Jember Doa Bersama Anak Yatim, Berharap Pilkada Berjalan Damai
Selasa 26-11-2024,10:39 WIB
PWNU Jatim Apresiasi Komitmen Kementerian ATR/BPN dalam Percepatan Sertipikasi Tanah Wakaf
Selasa 26-11-2024,10:35 WIB
Polres Jember Jemput Paksa Kades Tanggul Wetan, Diduga Korupsi Dana Kas Desa
Selasa 26-11-2024,09:18 WIB