SURABAYA - Pasca amblesnya Jalan Raya Gubeng, polisi masih terus melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebab kejadian itu. Selain kepolisan, beberapa pihak lain juga melakukan pemeriksaan. Saat ini sedikitnya 11 pekerja proyek PT NKE menjalani pemeriksaan di Polrestabes surabaya. "Saat ini kami periksa 11 orang pekerja proyek," sebut Kanit Harta Benda (Harda) Satreskrim Polrestabes Surabaya AKP Subiyantana, Rabu (19/12). Subiyantana menjelaskan, dari 11 pekerja proyek itu beberapa di antaranya merupakan penanggungjawab proyek (kontraktor). "Selain pekerja, ada beberapa orang yang kami periksa merupakan penanggungjawab proyek," tambah Subiyantana. Seperti diketahui Jalan Raya Gubeng mendadak ambles sedalam 20 meter pada Selasa (18/12) malam. Diduga kuat amblesnya jalan tersebut akibat proyek perluasan parkir basement milik Rumah Sakit (RS) Siloam. Meski menghebohkan warga Surabaya, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Namun diperkirakan jalan sekitar akan ditutup kurang lebih 3 bulan ke depan. Untuk itu pihak kepolisian bersama dinas perhubungan melakukan rekayasa lalu lintas. (fdn/nov)
11 Pekerja Proyek RS Siloam Diperiksa
Kamis 20-12-2018,13:12 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 16-03-2025,14:46 WIB
Fenomena Tahunan, Jasa Tukar Uang Baru Bermunculan di Jalan Bubutan
Minggu 16-03-2025,06:23 WIB
Perum Bulog Targetkan Serapan Gabah Kering Petani 3 Juta Ton hingga April 2025
Minggu 16-03-2025,13:54 WIB
Wow! Cetak 15 Gol, Pulisic Menyamai Golnya di Musim Debut Bersama Milan
Minggu 16-03-2025,07:15 WIB
Festival RaMe, Dukung Pelaku UMKM di Lamongan
Minggu 16-03-2025,15:35 WIB
DPRD: Surabaya Perlu Peta Penanganan Banjir yang Jelas dan Terukur
Terkini
Minggu 16-03-2025,20:19 WIB
Polres Pasuruan dan Mahasiswa Gelar SOTR, Berbagi Makanan Sahur pada Masyarakat
Minggu 16-03-2025,20:11 WIB
Begal Kembali Beraksi di Winongan: Diancam Celurit, Motor Pedagang Jamu Amblas
Minggu 16-03-2025,20:04 WIB
Safari Ramadan di Masjid Sabilul Muhtadin, Wawali Kota Malang Ali Muthohirin Dorong Penguatan Peran Masjid
Minggu 16-03-2025,19:58 WIB
Apresiasi Efektivitas Patroli Blue Light, Kapolrestabes Harap Anggota Terus Jaga Kondusifitas Kota Pahlawan
Minggu 16-03-2025,19:54 WIB