Surabaya, memorandum.co.id - Kapolrestabes Surabaya Kombespol Akmad Yusep Gunawan memastikan penerapan protokol kesehatan (prokes), saat pelaksanaan kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas di SMAN 1 dan 2 Surabaya, Jumat (24/9/2021). Yusep mengatakan, saat meninjau prokes di SMAN 1 dan 2 Surabaya mengingatkan para murid untuk tidak lengah mengedepankan penerapan prokes ketat dari berangkat hingga pulang sekolah. “Kita sangat memperhatikan, kita sangat mengawasi dalam penanganan prokes khususnya dalam lingkup ruang belajar mengajar, dan kita juga harus betul-betul menjaga kesehatan anak-anak kita terutama untuk pemakaian masker, agar sosial ekonomi kita terus meningkat,” tutur Yusep. Selain itu, Yusep juga mengecek kesiapan sekolah. Tak terkecuali sarana dan prasarananya, mulai dari ketersediaan tempat cuci tangan, sabun dan hand sanitizer sampai dengan kesiapan usaha kesehatan sekolah (UKS). (rio/fer)
Kapolrestabes Surabaya Pastikan Prokes Ketat PTM di SMAN 1
Jumat 24-09-2021,19:56 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 10-01-2026,13:49 WIB
Wajah Baru Delik Perzinahan Pasal 411-412, Pengamat: Bisa Dipidana 1 Tahun
Sabtu 10-01-2026,06:29 WIB
Pipa PDAM Perumda Giri Tirta Bocor, Putus Akses Air Bersih ke Ribuan Warga dan Industri
Sabtu 10-01-2026,06:01 WIB
Pimpin PSI Jatim, Bagus Panuntun Tekankan Mental Petarung Kader PSI Jatim
Sabtu 10-01-2026,09:45 WIB
Polisi Selidiki Pencurian 1 Karung Paket Kurir Ekspedisi di Surabaya
Sabtu 10-01-2026,08:44 WIB
NTP Jatim 2025 Tinggi, DPRD Jatim Harapkan Titik Balik bagi Kesejahteraan Petani
Terkini
Sabtu 10-01-2026,21:56 WIB
CSA Allstar Menang 4-2 atas Sumput FC, Bukti Kekompakan dan Semangat Olahraga Sehat
Sabtu 10-01-2026,21:51 WIB
Peringati Hari Gerakan Satu Juta Pohon, Khofifah Ajak Warga Jawa Timur Peduli Lingkungan
Sabtu 10-01-2026,21:18 WIB
PBN Gelar Festival Uji Tembak Batu di Surabaya
Sabtu 10-01-2026,20:48 WIB
Lecehkan Santriwati, Anak Pemilik Sebuah Ponpes di Bangkalan Masuk Penjara
Sabtu 10-01-2026,18:46 WIB