Malang, Memorandum.co.id - Pemkot Malang merespon pemberitaan terkait kegiatan gowes ke kawasan pantai Kondang Merak, Desa Sumberbening, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang, Minggu (19/9/2021). Sekda Kota Malang Erik Setyo Santoso menjelaskan kegiatan ini merupakan gowes rutin yang dilakukan Wali Kota Malang Drs H Sutiaji bersama komunitas pesepeda yang tergabung di lingkup perangkat daerah. “Sebetulnya tujuan akhir gowes tersebut bukan ke pantai Kondang Merak namun hanya melintasi jalur lintas selatan; dan akan loading di sana; tapi karena tidak memungkinkan untuk loading di bahu jalan maka rombongan memutuskan untuk transit di Pantai Kondang Merak,” katanya. Ia menambahkan bahwa tidak benar jika rombongan memaksa masuk ke wilayah pantai, bahkan saat kejadian, Wali Kota telah memutuskan untuk kembali dan tidak masuk ke wilayah pantai. Namun karena sebagian rombongan telah masuk ke lokasi akhirnya rombongan Wali Kota Sutiaji diperbolehkan masuk ke kawasan pantai untuk loading. Sekda Erik menjelaskan bahwa sebelum berangkat telah dilakukan koordinasi dan komunikasi dengan jajaran setempat. "Namun saat di lokasi terjadi miss komunikasi dan miss koordinasi karena sulitnya signal di sana," jelas Erik. Menyikapi pemberitaan yang beredar, Erik menyatakan untuk tetap bersikap kooperatif dan mengikuti berbagai prosedur yang telah ditetapkan. "Sebagai warga negara yang baik; kami tetap akan mengikuti prosedur yang telah ditetapkan oleh jajaran setempat,” jelasnya. Bersamaan, Erik juga menyampaikan permohonan maaf yang sedalam-dalamnya atas ketidaknyamanan yang timbul atas kegiatan gowes rutin tersebut. Meskipun gelaran gowes tersebut rutin dilaksanakan namun selama ini aktifitas gowes tetap memperhatikan protokol kesehatan serta perkembangan level PPKM di wilayah Malang Raya. (ari/gus)
Ini Klarifikasi Pemkot Malang Soal Gowes di Pantai Kondang Merak
Selasa 21-09-2021,07:07 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 04-01-2026,18:41 WIB
Maling Menyamar Petugas WiFi Gasak Laptop dan Proyektor di Sekolah YPI Hasanah Surabaya
Minggu 04-01-2026,15:08 WIB
Pinjaman Tanpa Izin, Pengamat: Pasal 273 KUHP Baru Jadi Senjata Ampuh Berantas Pinjol Ilegal
Minggu 04-01-2026,07:00 WIB
Polres Tulungagung Catat Peningkatan Jumlah Tindak Pidana Sepanjang Tahun 2025, Ini Penyebabnya
Minggu 04-01-2026,10:11 WIB
Puluhan Perkara Pidana Mati Belum Dieksekusi di Periode 2025, Ini Kata Kejati Jatim
Minggu 04-01-2026,07:00 WIB
Tahun Baru, Hidup Baru: Menggenggam Luka, Melangkah Bahagia (3)
Terkini
Minggu 04-01-2026,22:05 WIB
Konser Valen DA7 di Pamekasan Ditonton Ribuan Orang, Valen Ucapkan Terima Kasih ke Bos Bawang Mas
Minggu 04-01-2026,20:59 WIB
Situbondo Siap Jadi Tuan Rumah Muktamar PBNU Ke-35
Minggu 04-01-2026,20:34 WIB
Polisi Tindak Dugaan Sabung Ayam di Desa Ploso Krembung Sidoarjo
Minggu 04-01-2026,20:24 WIB
Kunjungi Gresik Universal Science, Gubernur Khofifah Terpukau Instalasi Damar Kurung
Minggu 04-01-2026,19:29 WIB