Malang, Memorandum.co.id - Kapolres Malang AKBP Bagoes Wibisono menghadiri undangan Komandan Resimen Armed 1 Roket/AY/2/2 Kostrad Arief Budiman dalam rangka kunjungan kerja (kunker) Danpussenarmed Kodiklatad TNI AD Mayjen TNI Imam Santoso SIP, SSos. di Yonarmed 1 Roket/AY/2/2 Kostrad, Kamis (16/9/2021). Saat melakukan kunjungan kerja di Yonarmed 1 Roket/AY/2/2 Kostrad, Danpussenarmed Kodiklatad TNI AD Mayjen TNI Imam Santoso SIP, SSos mengatakan sinergi TNI dan Polri adalah harga mati untuk mewujudkan Indonesia Maju. “Sinergitas dan soliditas TNI-Polri harus senantiasa dijaga dan dipererat pada semua tingkatan,” kata Danpussenarmed Kodiklatad TNI AD Mayjen TNI Imam Santoso SIP, SSos. TNI dan Polri merupakan institusi negara yang memiliki perjalanan sejarah panjang. Sejarah itu terbangun mulai dari masa kemerdekaan hingga era reformasi. “Mulai pucuk pimpinan tertinggi hingga tingkatan terendah. Di manapun dan kapanpun. Soliditas dan sinergitas TNI dan Polri adalah harga mati dan merupakan modal utama mewujudkan Indonesia Maju,” ujar Danpussenarmed Kodiklatad TNI AD. TNI dan Polri adalah kesatuan yang bertugas melindungi dan menjaga segenap warga bangsa. “Meskipun telah dipisahkan, pada hakikatnya, TNI dan Polri tetap satu kesatuan sebagai garda terdepan dalam melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia,” terangnya. Danpussenarmed Kodiklatad TNI AD Mayjen TNI Imam Santoso menambahkan peran TNI dan Polri sangat dibutuhkan terutama pada masa pandemi Covid-19 saat ini. “Pada masa pandemi Covid-19 saat ini, kita (TNI dan Polri, red) sebagai garda terdepan,” jelasnya. (ari/gus)
Kapolres Malang Hadiri Kunker Danpussenarmed Kodiklatad TNI AD
Jumat 17-09-2021,06:47 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 26-11-2024,17:32 WIB
Jelang Coblosan, Tri Rismaharini Dapat Pesan Ini dari Pengasuh Ponpes Sunan Drajat
Selasa 26-11-2024,16:57 WIB
Catut IMI Jatim, Penyelenggara Drag Race di Sidoarjo Diadukan Polisi
Selasa 26-11-2024,14:14 WIB
Polres Lamongan Gelar Apel Pergeseran Pasukan Pengamanan Pilkada Serentak 2024
Selasa 26-11-2024,20:28 WIB
Polrestabes Surabaya Ajak Masyarakat Gunakan Hak Pilih Pilkada, Ada Promo Makan Bergizi Gratis Menanti
Rabu 27-11-2024,06:12 WIB
Kapolres Batu Bersama Forkopimda Tinjau TPS, Siap Amankan Perhelatan Pilkada Serentak 2024
Terkini
Rabu 27-11-2024,10:04 WIB
Gerombolan Preman Aniaya Wartawan Setelah Meliput Dugaan Politik Uang di Blitar
Rabu 27-11-2024,10:00 WIB
Coblosan Pilkada Serentak 2024, Warga Sempat Heran Pilwali Tidak Ada Lawan
Rabu 27-11-2024,09:57 WIB
Risma Nyoblos di TPS 16 Jajar Tunggal Wiyung, Sempat Jalan Kaki Menyapa Warga Kampung
Rabu 27-11-2024,09:53 WIB
Pilwali Surabaya, Warga Pagesangan Asri Antusias Nyoblos
Rabu 27-11-2024,09:51 WIB