Kapolrestabes Surabaya Apresiasi Penanganan Covid-19 di Sukolilo

Kamis 16-09-2021,14:53 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id - Kapolrestabes Surabaya Kombespol Akhmad Yusep Gunawan bersama pejabat utama (PJU) mengunjungi Polsek Sukolilo, Kamis (16/9) pagi. Kunjungan tersebut untuk memberikan apresiasi kepada anggota yang secara maksimal menangani Covid-19. Dalam kesempatan itu, Yusep juga berpesan untuk seluruh anggota Polsek untuk tetap konsisten dalam melaksanakan tugas dan kewajiban itu. "Jangan berhenti dan jangan sampai lengah bersama masyarakat," kata Yusep, Kamis (16/9)pagi. Yusep meminta, meski Kota Surabaya sudah masuk zona kuning, seluruh anggota tetap menganggap hal ini sebagai tanggungjawab bersama. "Walaupun dukungan organisasi minim, saling komunikasi dan solidaritas," lanjut alumnus Akpol 1996 itu. Mantan Dirreskrimsus Polda Jatim itu juga berharap, anggota Polsek Sukolilo tetap solid dan saling menghargai satu sama lain. Pihaknya tidak ingin, gegara masalah sepele persatuan di Mapolsek menjadi berantakan. "Hargai, komunikasi jangan berkianat pada institusi. Jangan gegara orang lain, kita berantakan. Semua fungsi intel, reskrim, samapta, lantas maupun Binmas bekerja keras dan bekerja tidak ada kata lain untuk mencintai pekerjaan kita," pungkas dia.(fdn)

Tags :
Kategori :

Terkait