KLA Project dan Java Jive Tampil di Surabaya

Rabu 21-08-2019,08:12 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

SURABAYA -Mengisi kekangenan penggemar tembang kenangan era 90-an, konser pita kaset akan menghadirkan KLA Project dan Java Jive. Konser bertajuk pita kaset ini akan digelar pada 21 September 2019 di Diandra Convention Hall. Boidewijn Satrio Negoro dari Boy86 Production Event Organizer mengatakan, tembang kenangan masih memiliki penggemar fanatik di era milenial ini. "Giliran sekarang menawarkan tembang nostalgia '90-an. Kini kita kerja sama dengan band legendaris," terang Boy, Selasa (20/8). Boy beralasan kedua band legendaris 90-an ini memiliki lagu yang masih cukup hits di 2019.  "Karena mereka cukup hits, mereka juga masih melegenda di era milenial," tegas dia. Boy melanjutkan, target konser indoor di Diandra Convention Hall rencananya diikuti 3.000 penonton. "Koordinasi kita lakukan dengan pihak kepolisian, disesuaikan dengan kondisi gedung. Kapasitas gedung bisa mencapai 3.000 sampai 5.000 penonton," tandas Boy. Kedua band ini akan menunjukkan alunan musiknya di hadapan penonton selama kurang lebih dua jam. "Masing-masing band akan konser sekitar 60 menit," terang dia. Penjualan tiket dibuka, mulai Selasa (20/8) secara online maupun offline. Seperti di loket.com, traveloka, www.pesentiket.com, dan travelokal. Untuk penjualan tiket secara offline dijual di One Place Gresik, Inul Vista TS, Stone Head TS, Electric, dan sejumlah tempat yang ditunjuk. (day/lis)

Tags :
Kategori :

Terkait