Jember, memorandum.co.id - Polres Jember telah digelar upacara serah terima jabatan dan pengangkatan sumpah atau janji kasatlantas dan kasatreskoba. Upacara sertijab ini dipimpin langsung oleh Kapolres Jember AKBP Arif Rachman Arifin, Kamis (9/9/2021) Selain itu juga pelaksanaan serah terima jabatan dan pengangkatan sumpah atau janji kali ini dengan tetap menerapkan protokol kesehatan guna menghindari penularan covid-19 dalam pelaksanaan serah terima jabatan dan pengangkatan sumpah atau janji. Upacara sertijab kali ini menyerah terimakan jabatan Kasatlantas dari AKP Jemy Haryanto H. Manurung kepada AKP Enggarani Laufria, Kasatreskoba dari AKP Dika Hadiyan Widya Wiratama kepada Iptu Sugeng Iriyanto. Setelah upacara penandatanganan serah terima jabatan dilaksanakan, dilanjutkan dengan acara pemberian ucapan selamat dan foto bersama. “Hal ini merupakan kegiatan yang wajar setiap pejabat ada yang kena mutasi karena harus ada penyegaran ditubuh Polri” kata Kapolres Arif Rachman Arifin. Kamis (8/9/2021) Kapolres Jember AKBP Arif Rachman Arifin, dalam amanatnya secara pribadi dan selaku kapolres serta keluarga besar Polres Jember menyampaikan penghargaan dan terima kasih kepada pejabat lama atas segala dedikasi dan pengabdian dalam melaksanakan tugas di Polres Jember dan selamat bertugas ditempat yang baru. “Selamat bergabung kepada pejabat baru di fungsi yang berbeda dari sebelumnya, saya yakin dan percaya dengan pengalaman tugas yang pernah dijalani akan mampu menjalankan tugas dengan baik” ujar Arif Rachman Arifin. “Saya berharap para pejabat baru cepat menyesuaikan diri di fungsi yang baru tersebut” tambah Arif Rachman Arifin. Untuk diketahui Akp Dika Hadiyan Widya Wiratama beralih tugas di Polres Pacitan sebagai Kasatreskrim. Sedangkan AKP Jemy Haryanto Hasilohan Manurung pindah tugas ke Polres Trenggalek sebagai kabagops. Sedangkan AKP Enggarani Laufria, sebagai Kanit I Sigar Subditgakkum Ditlantas Polda Jatim sedangkan Iptu Sugeng Iriyanto jabatan sebelumnya kanit Idik 5 Satreskrim Polresta Malang kota. (edy)
Kapolres Jember Pimpin Serah Terimakan Dua Jabatan Kasat
Kamis 09-09-2021,19:41 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,18:38 WIB
Aksi Biadab Bripka Agus dan Suyitno Bunuh Mahasiswi UMM, Dicekik dengan Kondisi Tangan dan Kaki Terikat
Selasa 13-01-2026,17:20 WIB
Rapor Putaran Pertama Persebaya dan Evaluasi Kinerja Pemain di Era Bernardo Tavares
Selasa 13-01-2026,18:48 WIB
Ikuti Rekomendasi KPK, Wali Kota Madiun Targetkan Proyek Strategis Lelang Sejak Februari
Selasa 13-01-2026,17:08 WIB
Tersandung Kasus Narkoba, Ini Lokasi Rehabilitasi DJ Moniq dan Dua Rekannya
Selasa 13-01-2026,17:13 WIB
Polda Jatim Gelar Rekonstruksi Pembunuhan Mahasiswi UMM oleh Oknum Polisi di Pasuruan, Sakit Hati lalu Dicekik
Terkini
Rabu 14-01-2026,16:49 WIB
Unik, Pohon Mangrove Tumbuh Subur di Kelurahan Balas Klumprik Meski Jauh dari Pesisir Laut
Rabu 14-01-2026,16:47 WIB
Spesialis Curanmor, Pasangan Siri Ditangkap Satreskrim Polres Kediri Kota
Rabu 14-01-2026,16:42 WIB
SPKT MMPP Polresta Sidoarjo Raih Penghargaan Menteri PANRB
Rabu 14-01-2026,16:36 WIB
Komitmen Lindungi Pekerja, Eri Cahyadi Raih Platinum Terbaik I Pembina K3 Jawa Timur
Rabu 14-01-2026,16:36 WIB