Mahasiswa Asal Dau Coba Bunuh Diri di Jembatan Soekarno-Hatta, Digagalkan Anggota Polsek Lowokwaru

Rabu 01-09-2021,15:31 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Malang, Memorandum.co.id - Polisi Sektor Kota (Polsekta) Lowokwaru, Kota Malang menggagalkan aksi mahasiswa yang mencoba bunuh diri di jembatan Sukarno Hatta, Rabu (01/09/2021). Plh Kapolsek Lowokwaru, AKP Sutomo membenarkan anggotanya mengevakuasi seorang mahasiswa yang diduga akan melakukan aksi bunuh diri. "Di sekitar jembatan itu (suhat), ada seorang warga yang gerak-geriknya mencurigakan. Namun, di sekitar lokasi ada petugas yang setiap hari memberikan pelayanan kepada masyarakat," terangnya. Setelah itu, lanjut Sutomo, petugas mendatangi. Tenyata, pemuda tersebut dalam keadaan setengah linglung. Selain itu, ada upaya mau menceburkan diri ke sungai. Selanjutnya, anggota Polantas dan Sabhara membawa mahasiswa tersebut ke kantor Polsek. "Kami menggali pikirannya masih terlihat berat. Akhirnya, kami mengetahui, ia warga Dau, Kabupaten Malang. Ia sedang kuliah di salah satu Perguruan Tinggi di Malang," lanjutnya. Setelah dilakukan komunikasi dengan pihak Universitas, diketahui yang bersangkutan memang sedang banyak pikiran. Mengingat, dirinya sudah semester akhir. Harus punya laptop untuk mengerjakan tugas dan lainnya. "Padahal dari pihak kampus sudah berupaya kalau ada tugas, bisa diselesaikan di kampus. Selain itu, beberapa saat yang lalu, orang tuanya meninggal. Ia kurang bisa mencari teman untuk curhat," imbunya. Kemudian diberikan beberapa penjelasan, termasuk keringanan hingga tidak usah bayas SPP. Selain itu, pihak kepolisian juga memberikan dorongan kalau hidup memang banyak tantangan dan permasalahan. "Kami komunikasikan dengan Polsek Dau, membantu menghubungi keluarganya, akhirnya, keluarga datang menjemput untuk pulang," pungkasnya. (edr)

Tags :
Kategori :

Terkait