Lumajang, memorandum.co.id - Kapolres Lumajang, AKBP Eka Yekti Hananto Seno meninjau langsung vaksinasi Covid-19 karyawan pabrik di PT Semeru Makmur Kayu Nusa, Kecamatan Klakah, Kabupaten Lumajang, Minggu (15/8/2021). Kegiatan vaksinasi ini dalam rangka mendukung percepetan vaksinasi yang dicanangkan oleh Pemerintah Pusat dengan target sasaran seribu orang karyawan pabrik PT Semeru Makmur Kayu Nusa. Karyawan tampak antusias mengikuti pelaksanaan vaksinasi, mereka rela mengantri untuk menerima vaksin meski dilakukan di akhir pekan. Hal itu menunjukkan respon positif dari masyarakat dalam upaya mempercepat terciptanya herd immunity. Kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno mengatakan, Polres Lumajang berkolaborasi dengan PT Semeru Makmur Kayu Nusa untuk melaksanakan serbuan vaksin merdeka kepada karyawan dengan melibatkan tenaga vaksinator dari Urkes Polres Lumajang dibantu Akper Lumajang. "Hari ini sebanyak 1.183 vaksin yang kita suntikkan untuk karyawan PT Semeru Makmur Kayu Nusa," katanya. Ia mengungkapkan, kegiatan vaksinasi ini bertujuan untuk meningkatkan herd immunity yang ada di lingkungan perusahaan. "Karena setiap harinya para karyawan berkumpul di ruangan dan bekerja bersama-sama tentunya diperlukan kekebalan kelompok, kesehatan yang optimal agar produksi pekerjaan terus berlangsung," pungkasnya. (Fai)
Kapolres Lumajang Tinjau Vaksinasi Karyawan Pabrik
Senin 16-08-2021,12:52 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 27-11-2024,10:04 WIB
Gerombolan Preman Aniaya Wartawan Setelah Meliput Dugaan Politik Uang di Blitar
Rabu 27-11-2024,17:06 WIB
Optimistis Menang, Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Coblos di TPS 02 Desa Gandong
Rabu 27-11-2024,19:04 WIB
Suara Cabup Probolinggo Gus Haris-Lora Fahmi Unggul di Pilkada 2024
Rabu 27-11-2024,14:40 WIB
Sejumlah Warga Surabaya Memilih Kotak Kosong, Ini Alasannya
Rabu 27-11-2024,13:31 WIB
Mundjidah Wahab dan Sumrambah Kompak Kenakan Baju Putih saat Nyoblos di TPS
Terkini
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,21:06 WIB
ErJi Unggul Telak 84,04 Persen atas Kotak Kosong
Rabu 27-11-2024,20:34 WIB
Kemenangan Mutlak Eri-Armuji di Pilwali Surabaya: Warga Surabaya Dinilai Cerdas dan Rasional
Rabu 27-11-2024,20:26 WIB