Pasuruan, memorandum.co.id - Kodim 0819/Pasuruan menjadi sasaran peninjauan oleh Tim Pengawasan Pelaksanaan Kegiatan (Waslakgiat) Rumah Tinggal Layak Huni (Rutilahu). Kehadiran Tim Waslakgiat Kodam V/Brawijaya yang dipimpin Kapok Sahli Pangdam V/Brawijaya, Kolonel Inf Imam Supardi diterima Dandim 0819/Pasuruan, Letkol Inf Nyarman M. Tr. (Han) beserta Perwira Staf di ruang transit Makodim. Selanjutnya, Katim Waslakgiat dengan didampingi Kasdim Mayor Arh M. Ridwan dan Pabandya Bakti TNI Sterdam V/Brawijaya Mayor Inf Agus Suryono, Konsultan dari Pemprov Jatim Jandik Wulandari bersama Pasiter Kodim Kapten Arm M. Yusim, Pasilog Kapten Czi Bahrin menuju beberapa titik sasaran Rutilahu di beberapa wilayah Koramil jajaran. Saat peninjauan, Kolonel Inf Imam Supardi sangat mengapresiasi kerja keras Kodim 0819/Pasuruan dan Koramil jajaran dalam pelaksanaan renovasi Rutilahu. "Ini semua tidak terlepas dari kerja sama, kekompakan dan sinergi TNI-Rakyat, Pemda (Camat), Kades, Babinsa dan masyarakat sehingga hasilnya maksimal,” ujarnya. Pada kesempatan tersebut, kata Imam, Program Rutilahu yang dilaksanakan merupakan Program dari TNI AD. "Dengan adanya renovasi Rutilahu bagi warga masyarakat kurang mampu, kami juga meminta untuk menyalurkan dan meneruskan aspirasi masyarakat kepada Pangdam bahkan Gubernur, sehingga masyarakat yang membutuhkan dapat diakomodasi dan ditindaklanjuti dalam Program Rutilahu di tahun-tahun mendatang," jelasnya. Sementara itu, salah satu warga yang menerima manfaat renovasi Rutilahu, Nurul Aini (36) mengucapkan terima kasih kepada TNI dan semua pihak yang telah memberikan bantuan renovasi rumah tinggalnya. "Terima kasih kepada Bapak Kodam V/Brawijaya, Kodim 0819/Pasuruan dan seluruh jajaran, Babinsa dan masyarakat yang telah berpartisipasi dalam membantu kegiatan ini,” tutup Nurul. (rul)
Kasdim Tinjau Rutilahu Kodim Pasuruan Bersama Tim Waslakgiat Kodam V/Brawijaya
Jumat 13-08-2021,12:43 WIB
Editor : Aziz Manna Memorandum
Kategori :