Korsleting, Mobil Daihatsu Ludes Terbakar

Kamis 08-08-2019,15:57 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

SURABAYA - Sebuah mobil Daihatsu Hijet 1000 nopol L 1003 RK milik Rohman (46), ludes dilalap api, Kamis (8/8). Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu, karena petugas pemadam kebakaran cepat mendatangi lokasi kejadian. Informasi yang dihimpun, kejadian pukul 12.21. Saat itu, Rohman sedang memanasi mesin mobil disamping warung kopi milik Fatimah (43). "Saat dipanasi tiba-tiba mengeluarkan percikan api," kata pria yang tinggal di Jalan Tambak Wedi Gang Masjid V ini. Percikan api itu menyambar jeriken yang terdapat di dalam mobil hingga cepat membesar dan meludeskan mobilnya. Beruntung tidak sampai meludeskan warkop yang berada di sampingnya. "Kemungkinan terjadi korsleting. Warkop hanya dinding triplek sebelah kiri dan kursi yang terbakar," ungkap Rohman. Kanitreskrim Polsek Kenjeran Iptu Endri Subandrio menjelaskan pihaknya sudah mengolah TKP. Hasil keterangan pemilik mobil, kebakaran terjadi diduga karena korsleting. "Tidak ada korban jiwa hanya kerugian materi saja," jelas Endri.(rio/tyo)

Tags :
Kategori :

Terkait