Surabaya, memorandum.co.id - Satgas Bantuan Oksigen TNI AL Koarmada II sudah menyuplai ratusan ribu liter oksigen bagi masyarakat dan rumah sakit di wilayah Jawa Timur (Jatim) dan Jawa Tengah (Jateng). Bantuan oksigen itu menyusul krisis oksigen yang melanda beberapa daerah di tanah air akibat tingginya kasus Covid-19, sehingga membuat banyak pihak mengulurkan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan. Menurut Komandan Satgas Bantuan Oksigen TNI AL Koarmada II Kolonel Laut (P) Agus Haryanto, dari data lapangan yang diperoleh pada Rabu (4/8), KRI dr. Soeharso-990 dari Satban Koarmada II telah mensuplai 670.000 Liter oksigen kepada sejumlah rumah sakit yang berada di wilayah Semarang Raya, di antaranya RS William Booth Semarang dan RSU Banyumanik. Sementara Posko Bantuan Oksigen TNI AL Koarmada II yang berlokasi di Jalajaya DBAL Surabaya, sampai siang ini sekitar 337 tabung yang sudah terisi ulang. Hal ini akan terus bertambah karena kita siap melayani masyarakat selama 24 jam penuh," ungkap Agus, yang kesehariannya menjabat sebagai Komandan KRI Arun-903 ini. Mengenai tenggat waktu operasional satgas yang dipimpinnya, Agus tidak dapat memastikan karena semua berada dibawah komando pimpinan. “Pastinya sepanjang masyarakat luas masih membutuhkan pasokan oksigen untuk kesembuhan mereka dari Covid-19, kita akan selalu siap membantu, “ pungkas Agus. (rio)
Ratusan Ribu Liter Oksigen Disalurkan TNI AL ke RS dan Warga
Rabu 04-08-2021,18:24 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 08-11-2024,14:20 WIB
Persebaya Tidak Ada Agenda Ujicoba di Jeda FIFA Matchday, Munster: Tidak Butuh Tim Liga 2 atau Liga 3
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,13:29 WIB
Kasus Perundungan di SMP Gloria 1 Diadukan ke Polrestabes Surabaya
Jumat 08-11-2024,18:29 WIB
Dugaan Kasus Kekerasan di Lingkungan SMAK Gloria 2, Manajemen Berdamai dengan Guru Tinju yang Dituduh Preman
Jumat 08-11-2024,08:16 WIB
Pendaftaran Bintara Bakomsus Dibuka, Ini Syarat dan Jadwalnya
Terkini
Jumat 08-11-2024,19:33 WIB
Pemkot Surabaya Gelar Konser Jazz Senja Utara Festival 2024 di THP Kenjeran
Jumat 08-11-2024,19:13 WIB
Polsek Karangpilang Jalin Silaturahmi dengan Warga Melalui Program Jumat Curhat
Jumat 08-11-2024,19:04 WIB
Di Hari Pahlawan, Masyarakat Surabaya Tidak Diperbolehkan Pakai Busana Motif Doreng
Jumat 08-11-2024,18:55 WIB
Berbaur dengan Pengunjung Grand City Mall, Pria Ini Nyopet HP
Jumat 08-11-2024,18:46 WIB