Malang, memorandum.co.id - Komando Resor Militer 083/Bdj melakukan tes swab massal kepada anggota militer dan ASN Korem 083/Bdj di aula Makorem 083/Bdj Jalan Bromo, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Selasa (13/07/2021). Tes swab antigen menindaklanjuti perintah Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Irwan Subekti guna mengantisipasi serta menekan penyebaran virus corona atau Covid-19. Sehingga, tidak terjadi dilingkungan kerjanya. Apalagi, TNI menjadi salah satu ujung tombak penanggulangan Covid-19 di lapangan. "Saya ingin pemeriksaan Swab dilakukan kepada seluruh prajurit Makorem 083/Bdj baik militer ataupun PNS," terang Danrem Kolonel Inf Irwan Subekti, melalui Kepala Penerangan (Kapenrem) Mayor Inf Prasetya H.K, Selasa (13/07/2021). Ia menambahkan, pelaksanaan tes Swab ini, ditargetkan untuk seluruh anggota Militer dan PNS. Jumlahnya, 255 orang. Meliputi prajurit militer 203 orang, ASN 32 orang, serta cadangan sejumlah 20 orang. Bisa diselesaikan, dalam satu hari. Untuk itu, guna menjamin keamanannya, test Swab antigen dilakukan tenaga kesehatan yang mempunyai kompetensi. Berasal dari fasilitas pelayanan kesehatan serta menggunakan standar operasional yang diyakini tenaga kesehatan TNI AD. ''Penggunaan rapid test antigen, tetap memperhatikan kriteria. Diantaranya pemilihan, penggunaan, fasilitas pemeriksaan dan petugas pemeriksa, pencatatan dan pelaporan, penjaminan mutu pemeriksaan, hingga pengelolaan limbah pemeriksaan,'' pungkas Kapenrem. Tes swab diawali dengan pengecekan suhu badan dan cuci tangan, registrasi awal, serta duduk sesuai antrean yang menerapkan protkes yang sangat ketat seperti physical distancing. (edr)
Prajurit Korem 083/Bdj Ikuti Tes Swab Antigen
Selasa 13-07-2021,19:42 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,15:39 WIB
Pemkab Magetan Akui Belum Dapat Juknis Pegawai SPPG Diangkat PPPK
Selasa 13-01-2026,14:36 WIB
MenPAN RB Tetapkan Indeks Pelayanan Publik Kabupaten Jombang Tiga Tertinggi Nasional
Selasa 13-01-2026,16:45 WIB
Kemenkum Jatim Serahkan Sertifikat Hak Cipta Patung Macan Putih Balongjeruk di Kediri
Selasa 13-01-2026,18:38 WIB
Aksi Biadab Bripka Agus dan Suyitno Bunuh Mahasiswi UMM, Dicekik dengan Kondisi Tangan dan Kaki Terikat
Selasa 13-01-2026,17:20 WIB
Rapor Putaran Pertama Persebaya dan Evaluasi Kinerja Pemain di Era Bernardo Tavares
Terkini
Rabu 14-01-2026,12:53 WIB
Bupati Tulungagung Serahkan 17 Ton Beras Bantuan untuk Warga Aceh Tamiang
Rabu 14-01-2026,12:35 WIB
Presiden Prabowo Resmikan SMA Taruna Nusantara Malang, Khofifah Optimistis Cetak Pemimpin Unggul
Rabu 14-01-2026,12:24 WIB
Benahi Atap Kos-kosan di Banyu Urip, Tukang Asal Probolinggo Tersengat Listrik hingga Pingsan
Rabu 14-01-2026,12:20 WIB
Menteri Nusron Ajak Pegawai Komitmen Bersama Tingkatkan Layanan Pertanahan
Rabu 14-01-2026,11:50 WIB