Lumajang, Memorandum.co.id - Nahas menimpa Supatmo (56), warga Dusun Krajan Kulon, Desa Mojosari Kecamatan Sumbersuko, Lumajang. Dia tewas setelah tergencet truk bermuatan tebu yang dikemudikannya sendiri di Desa Mojo, Kecamatan Padang, Rabu (7/7) siang. Kapolsek Padang, Iptu Wasono Budi menjelasakan, kejadian itu bermula saat korban mengendarai truk bernopol N 8548 NW itu menuju ladang tebu setempat. Saat di lokasi, truk tersebut mendadak mogok. Korban kemudian turun untuk mencari penyebab truknya mogok. Pada saat korban turun dari truk, korban lupa mengangkat rem tangan. Akibatnya, truk tersebut melaju dengan sendiri. Terlebih, jalan di lokasi sedikit miring. "Seketika itu, truk hilang keseimbangan dan terguling menimpa korban dan tewas," kata Wasono Budi. Proses evakuasi jasad korban berlangsung cukup lama. Selain harus menyingkirkan terlebih dahulu muatan truk yang berisi batang tebu sebelum akhirnya petugas dibantu warga berhasil mengeluarkan tubuh korban yang berada dibawah badan truk. “Pengemudi truk tewas ditempat kejadian dan sudah di bawa ke RSUD dr. Haryoto. Kemungkinan korban mengalami Luka dibagian dada, yang menyebabkan korban meninggal ditempat kejadian," pungkas dia (ani)
Perbaiki Truk Mogok, Sopir Tewas Tergencet
Kamis 08-07-2021,15:50 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,14:05 WIB
Ribuan Warga Kota Blitar Penuhi Kampanye Akbar Bambang-Bayu
Sabtu 23-11-2024,20:00 WIB
Warga Desa Jatisari Tewas Tertabrak KA Barang, Berikut Kronologinya
Sabtu 23-11-2024,19:28 WIB
Ribuan Warga Blitar Semarakkan Kampanye Akbar 'Menjemput Kemenangan' Rijanto-Beky
Sabtu 23-11-2024,07:04 WIB
Survei ARCI, Paslon Madiun Unggul Lantaran Kepuasan Kinerja
Sabtu 23-11-2024,16:17 WIB
Pengawasan Pilkada Serentak 2024 di Ngawi: Amanat Undang-Undang dan Peran Bawaslu
Terkini
Sabtu 23-11-2024,21:48 WIB
Risma Janjikan Solusi Air Bersih dan Murah untuk Warga Sidoarjo
Sabtu 23-11-2024,21:34 WIB
Pilkada Blitar 2024: Beky Herdihansah Janji Sumbangkan Seluruh Gajinya Selama Menjabat ke Anak Yatim Piatu
Sabtu 23-11-2024,21:09 WIB
Tokoh Nasional Hadiri Wisuda UWG Malang, Sampaikan Orasi Ilmiah Inspiratif untuk Bakar Semangat Wisudawan
Sabtu 23-11-2024,21:04 WIB
Arus Balik Dukungan Tak Terbendung, Risma-Gus Hans Diyakini Memimpin Jawa Timur
Sabtu 23-11-2024,21:00 WIB