Surabaya, memorandum.co.id - Maling motor terekam circuit closed television (CCTV) di Jalan Manukan, tepatnya di belakang supermarket Superindo. Diaksinya itu, seorang pelaku berhasil menggasak Honda Vario L 6300 XL, milik Agung (34), warga Jalan Balongsari, Tandes, pada Kamis (1/7) sekitar pukul 18.00. Atas peristiwa itu, korban memilih melaporkan kejadian ini ke Mapolsek Tandes. Hingga kini pelaku belum tertangkap. "Dari rekaman CCTV, pelaku yang bertugas sebagai eksekutor terekam jelas. Pelaku memakai celana pendek, jaket warna merah dan topi warna merah," ungkap Leny, istri Agung, Jumat (2/7). Dia menjalasan, ketika itu motor usai dipakai dan langsung diparkir sejauh 3 meter di belakang lapak camilan miliknya dan lupa mencabut kunci kontak. Kemudian datang pembeli pria di lapaknya dan Leny melayaninya. Beberapa menit kemudian setelah pembeli pergi dan melihat motornya sudah raib. "Saat itu ada pembeli yang gupuhi, sehingga lupa mencabut kunci kontak dan tidak bisa memantau motor saya," jelas Leny. Leny menduga, pembeli yang ada dilayaninya ada dugaan teman pelaku yang bertugas mengalihkan perhatiannya. Dengan berpura-pura beli camilan, sehingga temannya yang berperan sebagai eksekutor dengan mudah mengasak motornya. Leny sempat minta bantuan sekuriti supermarket untuk melihat rekaman CCTV. Dari rekaman CCTV, pelaku yang bertugas sebagai eksekutor terekam jelas sewaktu mencuri motornya. Kemudian melapor ke polisi. Terpisah, Kanitreskrim Polsek Sawahan Iptu Gogot Purwanto saat dikonfirmasi kejadian curanmor di Manukan membenarkan. Hingga kini masih dalam proses penyelidikan anggotanya. "Iya ada laporan kejadian itu Kamis (1/7) malam," kata Gogot. (rio)
Maling Motor Gasak Vario Penjual Camilan
Jumat 02-07-2021,19:35 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 10-01-2025,17:53 WIB
PSS Sleman vs Persebaya, Paul Munster: Tumbas-Dimov Amunisi Tersembunyi
Jumat 10-01-2025,15:44 WIB
Demam Jagad Coin Hebohkan Surabaya, Siswa hingga Orang Dewasa Berburu Koin Bernilai Jutaan Rupiah
Jumat 10-01-2025,06:00 WIB
Satresnarkoba Polresta Banyuwangi Amankan 3 Pengedar Narkoba
Jumat 10-01-2025,13:47 WIB
Ngeri! Karyawan Indomaret Jombang Tewas di Tangan Tukang Potong
Jumat 10-01-2025,17:18 WIB
3 Kurir Narkotika Jaringan Surabaya-Sidoarjo Dibekuk, Polisi Sita 161 Gram Sabu dan 1,4 Gram Ekstasi
Terkini
Jumat 10-01-2025,21:34 WIB
Jenazah Korban Laka di Jalan Gubeng Masih di RS, Polisi Kesulitan Temukan Keluarga
Jumat 10-01-2025,21:25 WIB
Peternak di Kabupaten Pasuruan Andalkan Obat Alami, Waspada Penyebaran PMK
Jumat 10-01-2025,21:19 WIB
Harga Tiket Bromo Naik Drastis, Dewan Minta Dievaluasi
Jumat 10-01-2025,21:12 WIB
Klinik Imunoterapi RSUD dr Soetomo Satu-satunya di Indonesia
Jumat 10-01-2025,21:01 WIB