Sumenep, memorandum.co.id - Polsek Rubaru, Polres Sumenep, terus aktif melakukan kontrol ke posko PPKM berskala mikro di desa binaannya dalam rangka memastikan kesiapan relawan dalam penanganan Covid-19. Giat kontrol PPKM Mikro dilakukan Rabu 30/6/2021 malam kemarin oleh personil Polsek Rubaru Aiptu Moh Basori bersama rekanya, Bripka Heru Utomo. Posko yang didatangi Desa Banasare, Kecamatan Rubaru, kabupaten setempat. Tujuannya untuk memaksimalkan peran posko PPKM mikro memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di tingkat desa hingga RW dan RT sekaligus memberikan dorongan inovasi dan motivasi kepada perangkat desa. "Motivasi juga kepada rela relawan agar terus pelaksanaan program pemerintah pusat terkait posko PPKM mikro dapat berjalan dengan baik dan maksimal," kata Iptu Suparjio, Kapolsek Rubaru, Kamis (1/7/2021). Karena tujuan dibentuknya posko PPKM berskala mikro ini adalah sebagai wadah dan sarana untuk mengetahui perkembangan Covid-19 dengan teliti dan akurat di lingkungan desa, RT dan RW Sehingga dengan hal tersebut terkait penyebaran Covid-19 dapat diminimalisir seefektif dan sedini mungkin. Dilokasi personil melakukan himbauan prokes kepada masyarakat. Diharapkan, dukungan moril dan kerjasama masyarakat dalam memutus rantai penyebaran virus baik ditingkat kabupaten dan kecamatan.(uri/ziz)
Polsek Rubaru Fokus Kontrol PPKM Berskala Mikro
Kamis 01-07-2021,16:27 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 24-11-2024,20:33 WIB
Cetak Gol Debut di GBT, Inilah yang Dikatakan Flavio Silva
Senin 25-11-2024,07:16 WIB
Satu Jiwa, Mantra Persis Solo yang Mengikat Ribuan Hati
Senin 25-11-2024,12:59 WIB
Mantan Kades Kedawung Kulon Terseret Kasus Dugaan Korupsi Dana Desa
Minggu 24-11-2024,19:24 WIB
Alat Peraga Kampanye di Kota Malang Dibersihkan, Menandai Masa Tenang Pilkada 2024
Minggu 24-11-2024,19:51 WIB
Masa Tenang Pilkada Serentak 2024, Bawaslu Kota Probolinggo Operasi APK
Terkini
Senin 25-11-2024,19:04 WIB
Pemkab Lamongan Gelar Rakor Persiapan Musim Tanam dan Pencegahan Banjir
Senin 25-11-2024,18:58 WIB
Polresta Sidoarjo Ungkap 53 Perjudian dan Ringkus 56 Tersangka
Senin 25-11-2024,18:45 WIB
KPPS Desa Sumberwuluh Optimistis Sukseskan Pilkada Lumajang Berkat Dana Operasional Tepat Waktu
Senin 25-11-2024,18:44 WIB
Namira Ecoprint IKM Terbaik versi Memorandum karena Menggunakan Bahan-Bahan Alami
Senin 25-11-2024,18:40 WIB