SURABAYA - Anggota Reskrim Polsek Tandes membekuk Ali (28), warga Jalan Klakah Rejo tersangka pencurian kabel dtower milik Indosat, di Banjarsugihan, Tandes, Kamis (13/12). Pria asal Bangkalan ini sempat buron setelah anggota reskrim terlebih dahulu menangkap rekannya yakni, Ahmad Yunus (39), warga asal Lamongan. Kapolsek Tandes Kompol Kusminto mengatakan, sebelumnya Ali bersama Yunus mencuri kabel di salah satu tower komunikasi PT Indosat, Banjarsugihan. Pencurian yang dilakukan pagi hari tersebut terpergok polisi yang ketika itu berpatroli. Namun, di lokasi petugas hanya menangkap Yunus yang saat itu sedang membereskan kabel panel tower yang baru dipotongnya. Sementara Ali, berhasil kabur. "Ini hasil pengembangan penyidik dari tersangka Ahmad Yunus yang duluan tertangkap. Setelah mendapat informasi dari tersangka Yunus, anggota kami baru menangkap Ali, rekan tersangka yang sama-sama melakukan pencurian di tower Indosat tersebut," ujar Kusminto, Minggu (16/12). Dari penangkapan kedua tersangka tersebut, petugas turut menyita barang bukti dua gergaji besi, gunting, tang, senter, serta tiga potong kabel warna hitam hasil pencurian tersebut. (haj/tyo)
Buron Pencurian Kabel Tower Indosat Dibekuk
Minggu 16-12-2018,15:11 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,10:46 WIB
Pemotor Vario Tewas Hantam Truk Parkir di Merr Ternyata Berkendara Sambil Lihat HP
Kamis 21-11-2024,12:54 WIB
Blue Fish Rasa Sayang, Gozadera Bar De Tapas, dan Warung Hantu Dirazia Polda Jatim
Kamis 21-11-2024,11:38 WIB
Survei Republic Institute Pilkada Madiun, Maidi-Panuntun Dinilai Unggul
Kamis 21-11-2024,09:28 WIB
Rijanto-Beky Diprediksi Menang Pilkada Blitar di Atas 65%
Kamis 21-11-2024,22:01 WIB
Motif Pembunuhan Wanita di Ngaglik Terungkap, Cekcok Masalah Surat Gadai Emas
Terkini
Jumat 22-11-2024,08:29 WIB
Pastikan Kesiapan PAM TPS, Kapolres Jember Cek Pasukan
Jumat 22-11-2024,08:11 WIB
Depot Tanjung Api, Selera Tuan & Nyonya Menawarkan Sensasi Berbeda
Jumat 22-11-2024,07:49 WIB
Eri-Armuji Janji Bangun Hutan Kota untuk Atasi Polusi Udara di Surabaya
Jumat 22-11-2024,07:09 WIB