Gresik, Memorandum.co.id - Kapolres Gresik, AKBP Arief Fitrianto bersama jajaran menggelar ziarah makam pahlawan dan tabur bunga dalam rangka Hari Bhayangkara ke 75, Selasa (29/6/2021). Membawa penghormatan dan doa khusus agar Gresik selalu kondusif serta segera keluar dari pandemi Covid-19. "Momen Hari Bhayangkara ke 75 ini kami ziarah rombongan dan tabur bunga di TMP Kelurahan Gapurosukolilo. Wujud penghormatan dan mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur," kata AKBP Arief Fitrianto. Hari Bhayangkara menjadi momen titik balik untuk meresapi perjuangan. Termasuk meneladani jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur. Mereka berjuang untuk kemerdekaan, saat ini berjuang untuk mengisi kemerdekaan itu. Alumnus Akpol 2001 itu mengingatkan momen spesial tahun ini masih di tengah pandemi Covid-19. Pihaknya berpesan kepada sleuruh anggota agar tetap semangat menjalankan tugas dan menjadi teladan dalam penerapan protokol kesehatan. "Kami imbau kepada masyarakat agar tidak abai protokol kesehatan. Pandemi Covid-19 belum berakhir dan menyasar mereka yang tidak disiplin protokol kesehatan," tegasnya.(and/har)
Hari Bhayangkara ke-75, Kapolres Gresik Ziarah Makam Pahlawan
Selasa 29-06-2021,09:40 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 28-01-2026,20:57 WIB
Belasan Ibu Rumah Tangga Surabaya Laporkan Dugaan Penipuan Sembako Rp 574 Juta ke Rumah Aspirasi Armuji
Rabu 28-01-2026,21:48 WIB
Pemprov Jatim Gelar Pasar Murah Jelang Ramadan untuk Stabilkan Harga Bahan Pokok
Kamis 29-01-2026,09:37 WIB
Gubernur Khofifah Resmikan Sarpras SMAN 2 Taruna Pamong Praja dan 52 Sekolah di Bojonegoro-Tuban
Rabu 28-01-2026,22:04 WIB
Kado Rolex Emas dan Sinyal Pelaminan: Georgina Rayakan Ulang Tahun Spesial Bareng Ronaldo
Rabu 28-01-2026,20:51 WIB
Sungai Jompo Meluap, PMI Jember Terjunkan Relawan Asesmen Lokasi Terdampak
Terkini
Kamis 29-01-2026,20:18 WIB
Polresta Sidoarjo Gelar Latpra Ops Keselamatan Semeru 2026
Kamis 29-01-2026,19:42 WIB
Belasan Emak-emak Jadi Korban Penipuan Sembako di Surabaya, Polisi Periksa Korban
Kamis 29-01-2026,19:37 WIB
Ketua MUI Dukung Polri Tetap di Bawah Presiden, Posisi Kepolisian Dinilai Ideal untuk NKRI
Kamis 29-01-2026,19:31 WIB
Sinergi Ekonomi Kerakyatan Kapolsek Sukomanunggal Hadiri Peresmian Koperasi Merah Putih
Kamis 29-01-2026,19:25 WIB