Malang, memorandum.co.id - Memperingati HUT ke 75 Bhayangkara, Polresta Malang Kota gencar melaksanakan percepatan vaksinasi ke masyarakat untuk mencegah penyebaran Covid-19. Bekerja sama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Malang, vaksinasi digeber di setiap kecamatan melalui polsek setempat di wilayah hukum Mapolresta Malang Kota. Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto menyampaikan pelaksanaan vaksinasi di kawasan halaman luar Stadion Gajayana Kota Malang ini ada layanan kepolisian lain, Jumat (25/6/2021). “Sekaligus melakukan layanan SIM Keliling (Simling, red) dan Samsat Keliling (Samling, red) di satu lokasi. Vaksin ini aman dan halal,” terang Kapolresta Malang Kota AKBP Budi Hermanto di sela memantau pelaksanaan vaksin. Disampaikan, untuk yang memperpanjang SIM diberikan fasilitas mengikuti vaksin hingga swab antigen secara gratis. Nantinya, juga akan dikeluarkan surat vaksin atau swab antigen untuk digunakan sebagai persyaratan perjalanan. Sementara itu, Kasat Lantas Polresta Malang Kota AKP Yoppy Anggi Khrisna menerangkan pemberian vaksin dan swab antigen secara gratis ini merupakan layanan perdana. “Perpanjang SIM dapat Swab antigen gratis ini adalah hari pertama dengan kuota untuk 50 orang. Setelah ini, akan dilanjutkan lagi, tentunya evaluasi. Bahkan, jika memungkinkan, akan dilakukan di kantor Satpas dan Samsat," terangnya. Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang dr Husnul Muarif yang hadir di lokasi menjelaskan kegiatan ini merupakan kolaborasi antara Polresta Malang Kota dengan Pemerintah Kota Malang melalui Dinas Kesehatan. “Sementara 50 orang untuk satu hari dalam pelayanan. Akan dibuka setiap Jumat, sesuai dengan kebijakan dari Satuan Lalu Lintas Polresta Malang Kota,” ujarnya. (edr)
Polresta Makota Gencarkan Vaksinasi Massal
Jumat 25-06-2021,16:27 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 28-11-2024,06:08 WIB
Pasangan dr. Aminuddin-Ina Dwi Lestari Menang di Pilkada Kota Probolinggo 2024
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,19:04 WIB
Suara Cabup Probolinggo Gus Haris-Lora Fahmi Unggul di Pilkada 2024
Kamis 28-11-2024,06:00 WIB
Real Count, Paslon WALI Menang di Pilkada Kota Malang 2024
Terkini
Kamis 28-11-2024,17:20 WIB
Real Count 51.940 TPS, TPP Khofifah-Emil: Menang 60,41 Persen
Kamis 28-11-2024,16:14 WIB
Catatan Eko Yudiono: Kemenangan Mutlak Erji dan Kecerdasan Politik Warga Surabaya
Kamis 28-11-2024,16:13 WIB
5 Anggota Keluarga di Pamekasan Meregang Nyawa, Diduga Hirup Gas Beracun Sumur
Kamis 28-11-2024,16:01 WIB