Lamongan, memorandum.co.id - Keputusan Kemenag RI yang menerbitkan Keputusan Menteri Agama Nomor 660 Tahun 2021 tentang Pembatalan Keberangkatan Jemaah Haji pada Pemberangkatan Ibadah Haji 1442 H/2021 M segera ditindak lanjuti Kemenag Cabang Lamongan. Kasi Haji dan Umrah Kemenag Lamongan Banjir Sidomulyo mengatakan, pihaknya sudah memberikan keterangan dan pengertian terkait pembatalan haji kepada jemab calon haji (JCH) Lamongan. "Sudah kami sosialisaikan kepada para CJH di Lamongan jika pemberangkatan haji pada tahun ini dibatalkan Kemenag Pusat. Mengingat keselamatan umat itu lebih penting," kata Banjir, Jum'at (4/6) Tidak hanya itu, Banjir juga mengatakan, jauh hari sebelum terbitnya keputusan pembatalan haji ini, pihaknya sudah mengantisipasi hal tersebut dengan memberikan pengertian kepada CJH jika seandainya pemberangkaatan haji dibatalkan melalui pelatihan-pelatihan haji yang dilakukan pihak Kemenag. "Ini juga sudah saya sampaikan kepada para kiai dan manasik untuk memberikan pengertian kepada para CJH, dan alhamdullilah semua JCH bisa mengerti dan menerima," lanjutnya. Banjir menjelaskan, total dari seluruh jemaah haji di Lamongan yang seharusnya berangkat pada tahun ini yakni sekitar 1.646 jemaah haji, tetapi ada yang meninggal sebanyak 32 orang. Dari yang meninggal ini, masih Banjir, hak hajinya diberikan kepada ahli waris, bisa suami atau istri, adik, kakak maupun anak dari jamaah yang meninggal. "Totalnya itu mas, dan insya allah Lamongan kondusif terkait pembatalan haji. Karena apa, sebelumnya sudah kita antisipasi," pungkasnya. (tri/har)
Pembatalan Haji Tahun Ini, JCH Lamongan Bisa Menerima
Jumat 04-06-2021,17:59 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 07-11-2024,20:03 WIB
Drama Korea Face Me Siap Mengudara, Pertemukan Detektif dan Dokter Bedah Plastik dalam Genre Thriller
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,01:46 WIB
Persiapan Lawan Persija, Persebaya Kembali Gelar Latihan Pasca Libur
Jumat 08-11-2024,14:20 WIB
Persebaya Tidak Ada Agenda Ujicoba di Jeda FIFA Matchday, Munster: Tidak Butuh Tim Liga 2 atau Liga 3
Kamis 07-11-2024,18:38 WIB
Diduga Cemburu, Buser Polres Probolinggo Aniaya Warga
Terkini
Jumat 08-11-2024,16:10 WIB
Antisipasi Ancaman Gunung Lemongan, Kapolsek Klakah Jalin Silaturahmi dengan Kepala Desa Papringan
Jumat 08-11-2024,15:56 WIB
Kapolsek Gayungan Gelar Jum'at Curhat di Rusun Menanggal
Jumat 08-11-2024,15:54 WIB
Paul Munster Berharap Lawan Persija Stadion GBT Full Bonek dan Bonita
Jumat 08-11-2024,15:52 WIB
Pemkab Lumajang Gandeng Pemdes Banjarwaru Buka Akses Bantuan Hukum untuk Masyarakat Miskin
Jumat 08-11-2024,15:21 WIB