SURABAYA - Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) akhirnya mengaudit kerugian atas kasus Yayasan Kas Pembangunan (YKP) yang ditangani Kejati Jatim. Hal ini dibenarkan Kajati Jatim Sunarta, Selasa (9/7). Menurut Sunarta, bahwa auditor dari BPKP Jatim ini mengaudit semua mulai dari awal. “Kami fair, mereka (YKP, red) menyerahkan dan kami melakukan audit,” jelasnya didampingi Aspidsus Didik Farkhan Alisyahdi. Tambah mantan Kajati NTT ini, untuk mengisi kekosongan pengurus YKP setelah pengunduran diri dan penyerahan aset, pemkot kemarin sudah menunjuk pengawas, pembina, dan pengurus di depan notaris. “Mereka (YKP) mengakui itu bagian dari pemkot. Ada pernyataan di atas segel dan juga pengunduran diri pengurus,” jelas Sunarta. Disinggung apakah setelah pengembalian aset, proses perkara pidana tetap berlanjut, Sunarta menegaskan bahwa pihaknya akan mengkaji dari sisi hukum dan melihat hasil audit BPKP. “Kami kaji dari sisi hukumnya. Artinya setelah hasil BPKP lengkap, kita kaji, karena pelaku-palaku utamanya sudah tidak ada, dan kerugian negara berupa aset sudah recovery. Kami akan lihat, selama menjabat apakah ada penyelewengan keuangan, mengambil keuntungan dari situ. Maka audit merupakan nyawa dari penyidikan,” pungkas Sunarta. (fer/udi)
BPKP Mulai Audit Aset YKP
Rabu 10-07-2019,08:41 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,20:00 WIB
Warga Desa Jatisari Tewas Tertabrak KA Barang, Berikut Kronologinya
Sabtu 23-11-2024,19:28 WIB
Ribuan Warga Blitar Semarakkan Kampanye Akbar 'Menjemput Kemenangan' Rijanto-Beky
Sabtu 23-11-2024,21:34 WIB
Pilkada Blitar 2024: Beky Herdihansah Janji Sumbangkan Seluruh Gajinya Selama Menjabat ke Anak Yatim Piatu
Sabtu 23-11-2024,16:17 WIB
Pengawasan Pilkada Serentak 2024 di Ngawi: Amanat Undang-Undang dan Peran Bawaslu
Sabtu 23-11-2024,21:04 WIB
Arus Balik Dukungan Tak Terbendung, Risma-Gus Hans Diyakini Memimpin Jawa Timur
Terkini
Minggu 24-11-2024,15:20 WIB
KPU Jatim Turunkan APK Calon Kepala Daerah dan Calon Wakil Kepala Daerah
Minggu 24-11-2024,15:16 WIB
Jaga Toleransi, Polsek Gayungan Amankan Ibadah di GKI
Minggu 24-11-2024,15:13 WIB
Dua Spesialis Curat di Kabupaten Probolinggo Diciduk Polisi
Minggu 24-11-2024,15:08 WIB
Jelang Pencoblosan, ISD Beri Pendidikan Politik Pilih Pemimpin
Minggu 24-11-2024,15:03 WIB