Ramadan 1442 Hijriah pada tahun ini dirasa cukup ada perbedaan dengan Ramadan pada tahun sebelumnya. Seperti yang dirasakan Hartoyo SH, MH, anggota DPRD Jatim dari Fraksi Demokrat. Ia menyambut Ramadan pada tahun ini dengan banyak berbagi. “Ramadan tahun ini, Indonesia masih belum tuntas melawan Covid-19, jadi selama bulan suci ini kita sebagai umat Islam harus saling merangkul satu sama lain untuk bergandengan melawan situasi yang sedang kita hadapi bersama,” ucapnya, Minggu (9/5). Dengan adanya pandemi Covid-19 tidak menghentikan Hartoyo untuk tetap berbagi dengan sesama manusia. Walaupun tidak ada buka bersama dengan anak yatim, ia tetap memberikan santunan ke panti asuhan yang berada di kawasan tempat tinggalnya. Ia memang merasakan ada perbedaan Ramadan tahun ini dengan Ramadan sebelum adanya Covid-19. Kegiatan-kegiatan dalam bulan suci tahun ini dirasa cukup berkurang. “Mungkin di Ramadan sebelum adanya Covid-19 kita berbagi lebih ke panti dan anak yatim dan melakukan buka bersama dengan mereka. Namun di tahun ini, sudah tidak bisa lagi berbuka bersama. Dengan tidak adanya buka bersama, kita masih bisa memberikan santunan secara langsung kepada perwakilan panti asuhan untuk diberikan ke anak-anak yatim,” tuturnya. Untuk kegiatan Ramadan tahun ini, ia melakukan salat Tarawih bersama keluarga dan membaca ayat-ayat suci Alquran. “Selama Ramadan, setiap hari saya dengan keluarga menjalankan salat Tarawih di rumah, dan akan melanjutkan membaca Alquran bersama-sama,” ucapnya. Kegiatan lainnya yang sudah dijalankan oleh Hartoyo selama Ramadan untuk berbagi dengan sesama yaitu membagikan takjil sebanyak 1.100 ke pengendara motor dan ojek online di Jalan Tidar dan Jalan Simo. “Tahun ini alhamdulillah bisa ada tambah kegiatan bagi takjil di jalan untuk pengendara motor dan ojek online, yang jelas tetap patuhi prokes yang sudah ditetapkan,” pungkasnya. (mg4/nov)
Tetap Berbagi dengan Sesama
Senin 10-05-2021,12:12 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 04-11-2024,16:53 WIB
Kejagung Amankan Ketua PN Surabaya
Senin 04-11-2024,17:32 WIB
Humas PT Bantah Ada Penangkapan Ketua PN Surabaya
Senin 04-11-2024,14:48 WIB
Jaksa KPK Hadirkan 26 Saksi Perkara Gus Muhdlor
Senin 04-11-2024,07:58 WIB
Warga Gandusari Blitar Geram setelah Bantuan Bencana Dipersoalkan
Senin 04-11-2024,15:34 WIB
Kapolrestabes Surabaya Takziah ke Rumah Korban Laka Kedungdoro, Beri Santunan Pendidikan untuk 3 Anak
Terkini
Senin 04-11-2024,23:47 WIB
Penyerahan Sertifikat PTSL 2024 untuk Kepastian Hukum dan Kesejahteraan Masyarakat
Senin 04-11-2024,23:42 WIB
Responsif, Wahyu Hidayat Jenguk Warga yang Butuh Perhatian
Senin 04-11-2024,23:37 WIB
Perubahan Propemperda Bank Daerah Lamongan Disetujui DPRD
Senin 04-11-2024,23:29 WIB
Kementerian Imipas Tunjuk 146 'Pimpasa' untuk Melindungi Pekerja Migran Indonesia
Senin 04-11-2024,23:23 WIB