Baru 1,5 Bulan Diaspal, Jalan Keputih Tegal Kembali Berlubang

Selasa 04-05-2021,10:24 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, memorandum.co.id - Pengendara yang melintas di Jalan Keputih Tegal harus berhati-hati jika tidak ingin terperosok lubang. Meski sudah ditambal pada Maret lalu pascaditulis memorandum.co.id, kondisi jalan saat ini kembali ambles. Seperti yang dikatakan Nurhadi, warga Semampir yang biasa melintas di kawasan tersebut. Warga yang yang tidak tahu ada lubang di sana bisa terperosok dan bahkan terjatuh. "Sekarang tidak kelihatan karena bekas aspal ambles, tapi juga bahaya terutama motor," jelas Nurhadi, Selasa (4/5). Yudi, warga Keputih Utara juga mengatakan, lubang itu sudah diaspal pada Maret lalu. "Belum dua bulan sudah ambles lagi. Kalau bisa tidak hanya ditambal sulam, tapi semuanya diaspal biar bertahan lama," singkat Yudi. Sementara itu, Kabid Jalan dan Jembatan Dinas PU Bina Marga dan Pematusan (DPUBMP) Surabaya, Ganjar Siswo Pramono mengatakan, pihaknya akan mengecek lokasi. "Akan kami cek," singkat Ganjar. (fer)

Tags :
Kategori :

Terkait