Batu, memorandum.co.id - Kapolres Batu AKBP Catur C Widodo SIK MH bersama Ketua Bhayangkari blusukan di tengah masyarakat untuk membagikan takjil dan makanan buka puasa, di sekitar Alun-alun Kota Batu, Jumat (23/4/2021). Kegiatan sosial di bulan puasa Ramadan ini membagikan sebanyak 100 paket makanan buak puasa, dan bantuan sosial berupa 50 paket beras seberat 5 kg. Kapolres Batu menyampaikan kegiatan sosial ini untuk berbagi dan membantu meringankan beban sesama. “Bertepatan dengan bulan puasa Ramadan ini Polres Batu melakukan kegiatan peduli dan berbagi,” katanya. Pembagian dilakukan pada masyarakat yang berada di seputaran Alun-alun Kota Batu. Di antaranya, pedagang di pasar sayur Kota Batu, tukang ojek, badut jalanan di simpang 4 Lippo Plaza Batu, kaum duafa di kawasan Jalan Imam Bonjol, pedagang asongan dan badut jalanan di simpang 4 Pesanggrahan, kusir dokar, jukir dan pengguna jalan. Kegiatan yang dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) ini juga untuk memberikan sosialisasi pada masyarakat untuk bersama-sama mencegah penyebaran Covid-19 di wilayah hukum Polres Batu. (nik/ari/fer)
Kapolres Batu dan Bhayangkari Turun Jalan, Lakukan Ini
Jumat 23-04-2021,22:12 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 28-01-2026,17:01 WIB
Kasus 6 Pasien Rehabilitasi LRPPN Surabaya Kabur, Ahli Pidana: Harus Ditertibkan Sesuai UU Narkoba
Rabu 28-01-2026,17:31 WIB
Polisi Periksa 13 Saksi Kasus Dugaan Pemalsuan Dokumen Nenek Elina
Rabu 28-01-2026,17:39 WIB
Terbukti Kuasai Narkoba, Kitty Van Riemsdijk Divonis 5 Tahun Penjara Denda Rp 500 Juta
Rabu 28-01-2026,20:57 WIB
Belasan Ibu Rumah Tangga Surabaya Laporkan Dugaan Penipuan Sembako Rp 574 Juta ke Rumah Aspirasi Armuji
Rabu 28-01-2026,17:36 WIB
Dugaan Perusakan Cagar Budaya, DPRD Gresik Dorong Pemkab Laporkan PT Pos ke BPKW
Terkini
Kamis 29-01-2026,16:26 WIB
Bruno Paraiba Fokus Pemulihan Fisik dan Tingkatkan Kualitas Bersama Persebaya
Kamis 29-01-2026,15:52 WIB
Korupsi PKBM Pasuruan, Dua Terdakwa Dituntut 7,5 Tahun Penjara
Kamis 29-01-2026,15:50 WIB
KPK Hibahkan Aset Rampasan ke Pemprov Jatim dan Pemkab Mojokerto
Kamis 29-01-2026,15:47 WIB
Satreskrim Polres Tulungagung Bongkar Aksi Jambret Viral, Pelaku Buang Pakaian dan Ganti Nopol Kendaraan
Kamis 29-01-2026,15:04 WIB