Sumenep, Memorandum.co.id - Polsek Batuputih jajaran Polres Sumenep tetap gencar melakukan penegakan protokol kesehatan (Prokes) melalui operasi yustisi hingga memberikan sanksi tegas kepada para pelanggar. Operasi yustisi merupakan salah satu upaya mendisiplinkan masyarakat dalam menerapkan prokes yakni memakai masker dan menjauhi kerumunan guna mencegah penyebaran Covid 19 di wilayah hukumnya. Seperti yang dilaksanakan personil Polsek Batuputih, Bripka Supandi bersama anggota menggelar operasi yustisi di depan Mako Polsek setempat jalan raya Aryawiraraja Batuputih. "Kami masih terus gencar melakukan yustisi penegakan prokes guna antisipasi," kata AKP M. Syakrani, Kapolsek Batuputih, Rabu (14/4/2021). Personel Polsek Batuputih setiap hari menggelar yustisi di tempat-tempat berbeda dengan sasaran berbeda. Jika dilakukan jalan raya menyasar pengguna jalan R2 maupun R4, kalau ke pasar tradisional pengunjung dan pedagang. Dalam yustisi kali ini sebanyak 25 orang terjaring. Rinciannya, teguran lisan diberikan kepada 15 orang, teguran tertulis kepada 5 orang dan tindakan fisik bersifat membina kepada 5 orang. "Sanksi kami berikan sebagai upaya memberi efek jera tidak mengulangi kembali," pungkasnya. Pihaknya berharap, masyarakat selalu menerapkan prokes sebab sampai saat ini penyebaran masih terjadi. Masyarakat tidak boleh abai menerapkan prokes.(uri/ziz)
Polsek Batuputih Disiplinkan Prokes Lewat Operasi Yustisi
Rabu 14-04-2021,13:30 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 25-01-2026,08:54 WIB
Karir Moncer Dua Mantan Kapolrestabes Surabaya Peraih Adhi Makayasa, Pernah Bikin Ciut Nyali Pelaku Kejahatan
Minggu 25-01-2026,06:23 WIB
Patroli Wilayah, Satlantas Polres Kediri Kota Bantu Atasi Pohon Tumbang
Minggu 25-01-2026,07:51 WIB
Hidden Gem Maklon Kosmetik di Tulungagung, Mash Moshem Antar Brand Tembus Pasar Dunia
Minggu 25-01-2026,15:30 WIB
Ribuan Rekening Bansos Masih Diblokir, Baru 488 KPM Klarifikasi
Minggu 25-01-2026,06:45 WIB
Lebih dari Sekadar Ibadah, GSB Jember Jadikan Subuh Momentum Berbagi Kebahagiaan
Terkini
Minggu 25-01-2026,21:00 WIB
PKS Jatim Dampingi 1.600 UMKM Naik Kelas Selama Satu Tahun
Minggu 25-01-2026,20:34 WIB
Menang 5-2 CSA Allstar Prioritaskan Kesehatan dan Kekompakan di Laga Persahabatan
Minggu 25-01-2026,19:06 WIB
Bangunan Cagar Budaya Eks Asrama VOC di Bandar Grisse Dibongkar, Budayawan Gresik Protes
Minggu 25-01-2026,18:59 WIB
Komplotan Bandit Motor Dibekuk Polsek Wonocolo
Minggu 25-01-2026,18:51 WIB