Surabaya, memoramdum.co.id - Pandemi Covid-19 bukan menjadi penghalang berbuat kebaikan. Seperti halnya yang dilakukan Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP Ganis Setyaningrum bersama komunitas Bonek menggelar santunan kepada anak yatim dan kaum duafa di Jalan Teluk Kumai Utara, Jumat (9/4) siang. Acara bakti sosial bersama supporter kebangaan klub sepak bola Persebaya tersebut dihadiri Kapolsek Pabean Cantikan Kompol Kadek Oka Suparta, bersama Kasat Lantas dan Kasat Sabhara. Hadir dalam kesempatan itu koordinator Bonek dan Bonita Surabaya, koordinator Bonek dan Bonita Surabaya Utara. Kedatangan Kapolres Ganis mendapat sambutan hangat dari warga sekitar. Saat itu sekitar 32 anak yatim yang telah berkumpul di markas Bonek di Jalan Teluk Kumai Utara, mendapatkan santunan uang dari kapolres. Tidak hanya anak yatim. perempuan dengan pangkat dua bunga melati di pundaknya tersebut juga membagikan santunan kepada kaum duafa di lokasi. Terutama bagi ibu-ibu berusia lanjut (lansia). Kapolres Ganis menuturkan bahwa pembagian santunan ini merupakan bentuk bakti sosial kepada masyarakat yang membutuhkan.“Semoga bantuan yang tidak seberapa ini dapat dimanfaatkan dengan baik untuk sedikit meringankan beban masyarakat,” kata kapolres. Dalam kesempatan itu Kapolres Ganis juga menyampaikan agar tetap menerapkan protokol kesehatan sehingga terhindar dari penularan Covid-19. Termasuk menggunakan masker. (alf)
Kapolres Ganis Bersama Bonek Santuni Anak Yatim dan Kaum Duafa
Jumat 09-04-2021,17:36 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 28-11-2024,06:08 WIB
Pasangan dr. Aminuddin-Ina Dwi Lestari Menang di Pilkada Kota Probolinggo 2024
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,19:04 WIB
Suara Cabup Probolinggo Gus Haris-Lora Fahmi Unggul di Pilkada 2024
Kamis 28-11-2024,06:00 WIB
Real Count, Paslon WALI Menang di Pilkada Kota Malang 2024
Terkini
Kamis 28-11-2024,17:59 WIB
Layani Pelanggan, Penjaga Warkop Karang Asem Nyambi Judol
Kamis 28-11-2024,17:24 WIB
Polresta Banyuwangi Salurkan 17.500 Liter Air Bersih untuk Warga Terdampak Kemarau Panjang
Kamis 28-11-2024,17:20 WIB
Real Count 51.940 TPS, TPP Khofifah-Emil: Menang 60,41 Persen
Kamis 28-11-2024,16:14 WIB