Bangkalan, memorandum.co.id - Instruksi Kapolres Bangkalan AKBP Didik Hariyanto SIK agar kapolsek dan bhabinkamtibas di lingkup 17 polsek jajaran lebih intens mengembangkan kemitraan dengan tokoh agama (toga), tokoh masyarakat (tomas), dan tokoh pemuda (toda) di lini pedesaan. Penegasan itu harus segera ditindaklanjuti. Sebab pilkades serentak di 120 dari 273 desa di Kabupaten Bangkalan sudah di ambang pintu. Tepatnya bakal dihelat serentak pada Rabu (5/5/2021) mendatang. “Jangan ditunda-tunda lagi. Galang dan gandeng para toga, tomas dan toda, agar mereka bersama aparat, ikut beperan aktif ikut menjaga stabilitas kamtibmas dan kondusifitas wilayah,” kata Didik, sapaan akrab kapolres, Minggu (14/3/2021) pagi. Targetnya, agar pilkades di 120 desa berjalan demokratis, tertib, aman, lancar, dan sukses. Instruksi dan harapan kapolres, segera direspons Kapolsek Galis AKP Tomy Prambana. Terbukti, setidaknya dalam sepekan terakhir ini, Tomy, begitu kapolsek biasa disapa, semakin intens melakukan giat sambang desa. ”Selain bersama bhabinkamtibas polsek, kadang kami turun ke desa dengan aparat dari unsur tiga pilar, yakni danramil, camat, babinsa, dan petugas trantib kecamatan,” beber Tomy. Seperti Kamis hingga Sabtu (13/3/2021), misalnya, Tomy dan Bhabinkamtibas Brigadir Ocky Andiawan bersama aparat unsur tiga pilar di Kecamatan Galis, menyambangi Desa Kranggan Temor, Blateran, dan Desa Paka’an Lao’. Yaitu tiga dari delapan desa penyelenggaran pilkades serentak di kecamatan setempat. Di Desa Kranggan Temor, Tomy bersama rombongan, menggelar acara dialog santai dengan para toga, tomas, toda dan sebagian warga desa setempat. Kepada mereka, Tomy menjelaskan, bahwa beban tugas dan tanggung jawab untuk menjaga stabilitas kamtibmas demi tetap terpeliharanya ketertiban, keamanan dan kondusfitas wilayah, tidak sepenuhnya dibebankan di pundak aparat keamanan dari polsek dan koramil. Tetapi, para toga, tomas dan toda secara moral, menurut Tomy, juga punya tanggung jawab memberikan nasihat dan pencerahaan kepada seluruh warga, agar mereka punya kesadaran untuk ikut ambil bagian dalam pengamaan wilayah bersama aparat. ”Termasuk pengamanan saat pelaksanaan semua tahapan pilkades serentak,” tandas Tomy. Selain itu, di setiap desa, Tomy juga tak lupa titip pesan agar warga tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan (prokes). Termasuk motivasi agar warga bersedia divaksinasi sinovac. Berikutnya, AKP Tomy Prambana bersama tiga pilar, juga akan menggilir lima desa penyelenggara pilkades lainnya. Yakni Desa Kelbung, Separah, Paka’an Dajah, Banjar, dan Desa Sorpah. (ras/fer)
Jelang Pilkades Serentak, Polsek Galis Intens Galang Kemitraan dengan Toga,Tomas, dan Toda
Minggu 14-03-2021,20:04 WIB
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Kategori :