Bangkalan, memorandum.co.id - Tidak butuh waktu lama, tim opsnal Satreskrim Polres Bangkalan kembali membekuk pria berinisial S (30), tersangka kedua dari tiga pelaku pembunuhan berencana terhadap Sufwat (51), di parkiran Indomaret, Jalan Ronkemasan, Desa Arosbaya, Kecamatan Arosbaya. “Berkat informasi dari masyarakat, tersangka kedua berinisial S, berhasil diringkus anggota pada Minggu (7/3/2021) di Jalan Raya Soekarno-Hatta, Kelurahan Mlajah, Kecamatan Bangkalan,” kata Kasatreskrim Polres Bangkalan AKP Agus Sobarnapraja, Selasa (9/3/2021). Tertangkapnya tersangka asal Desa Katol Barat, Kecamatan Geger itu, hanya selang tiga hari dari penangkapan tersangka inisial WG (18), pelajar asal Desa Kombangan, Kecamatan Geger, Senin (4/3/2021) sekitar pukul 21.00. Dari tersanka S, tim opsnal satreskrim juga menyita celurit. “Kedua tersangka WG dan S, kini tengah menjalani pemeriksaan intensif di ruang penyidik,” tandas Agus, sapaan akrab kasatreskrim. Dengan demikian, petugas masih memburu satu pelaku lainnya. Seperti diketahui, tragedi berdarah siang bolong di areal parkir Indomaret memang cukup menyita perhatian komunitas warga Kabupaten Bangkalan, karena sempat viral di media sosial. Korban Sufwat, warga Dusun Batambek, Desa Katol Barat, Kecamatan Geger, Senin (4/3/2021) sekitar pukul 12.30, ditemukan tergeletak bersimbah darah segar di halaman parkir Indomaret. Berdasarkan rekaman CCTV, tim opsnal Satreskrim Polres Bangkalan dan Unit Reskrim Polsek Arosbaya dalam tempo singkat berhasil mengungkap kasus pembunhan sadis itu. Terduga pelakunya dipastikan tiga orang. Dari pengakuan kedua tersangka ini, motif utama di balik kasus pembunuhan berencana atas korban Sufwat itu jadi terungkap. Tersangka WG merasa sakit hati dan dendam lantaran EM, ibunya, ketahuan selingkuh dengan korban. Ajang pelampiasan dendam itu terjadi. Korban Sufwat tewas dicacah celurit oleh WG dan S di areal parkir usai berbelanja di Indomaret. (ras/fer) ,
Bekuk Dua Pembunuh di Parkiran Indomaret, Polisi Buru Pelaku Lainnya
Selasa 09-03-2021,19:41 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 30-01-2026,20:01 WIB
Hasil Penggerebekan Gudang Ranmor di Sidoarjo, 10 Kendaraan Terbukti Bodong
Jumat 30-01-2026,17:52 WIB
Kronologi Lengkap OTT Wali Kota Madiun hingga Penggeledahan di Sejumah Lokasi
Jumat 30-01-2026,19:51 WIB
Memorandum Lepas Tiga Karyawan Umrah, Prof Mengestuti Agil: Bawa Keberkahan dan Perubahan Positif Karyawan
Jumat 30-01-2026,20:09 WIB
Tabrakan di Simpang Empat CBD Driyorejo Gresik, Warga Surabaya Meninggal Dunia
Jumat 30-01-2026,13:23 WIB
Ironi Pendidikan Jember, Berlimpah Tenaga Pendidik Tapi Terganjal Tembok Aturan Pusat
Terkini
Sabtu 31-01-2026,11:13 WIB
Mengenal Lurah Pakal Bayu Witjaksono, Isi Waktu Luang dengan Kegiatan Positif
Sabtu 31-01-2026,11:02 WIB
KM Sabuk Nusantara 74 Perkuat Akses Transportasi Laut Kepulauan Sumenep
Sabtu 31-01-2026,10:03 WIB
Pengamanan Ketat, Laga Persik Kediri vs Bali United Berjalan Aman Kondusif
Sabtu 31-01-2026,09:13 WIB