Gresik, memorandum.co.id - Akhmad Rifki Ariadi (24) dan M Insa Anshori (26), keduanya asal Kelurahan Karangturi, Kecamatan Gresik Kota, harus mendekam di tahanan Mapolsek Manyar. Kedua pemuda ini ditangkap setelah mencuri HP milik Alissa Nur Musfiroh (26), warga Desa Roomo, Kecamatan Manyar. Awalnya, kedua tersangka ini memasuki rumah korban. Saat itu, HP korban ditaruh di dalam kamar. Matali, ayah korban yang keluar rumah untuk salat Subuh. Namun, lupa mengunci pintu rumah. Tidak berselang lama, ibu korban, Yatimah, melihat orang keluar dari dalam rumah. Ia pun membangunkan korban sambil mengecek barang-barangnya. Benar saja, HP tidak ada di tempat lalu melaporkan kejadian ini ke Mapolsek Manyar. Kapolsek Manyar Iptu Bima Sakti Pria Laksana didampingi Kanitreskrim Ipda Ekwan Hudi membenarkan atas kejadian tersebut. "Dari hasil penyelidikan di TKP, kami langsung memeriksa CCTV. Berdasarkan ciri-ciri, mengarah kepada Akhmad Rifki Ariadi dan M Insa Anshori. Kedua pelaku ini lalu kami amankan beserta barang bukti," ujarnya, Minggu (7/3/2021). Selain tersangka, petugas juga menyita beberapa barang bukti antara lain HP merek Samsung, satu unit motor Yamaha Mio W 3303 KF dan beberapa pakaian milik pelaku. "Modus operandinya mencari rumah yang tidak terkunci. Masih terus kami kembangkan terkait potensi adanya TKP lain," pungkas alumni Akpol 2013 itu. (and/har/fer)
Nyolong HP, Dua Pemuda Gresik Dikerangkeng
Minggu 07-03-2021,20:13 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 19-01-2026,17:45 WIB
KPK OTT di Kota Madiun, Wali Kota Maidi Diamankan
Senin 19-01-2026,07:30 WIB
Cerita Vania Sabrina, Sukses Go International Lewat Modeling
Senin 19-01-2026,07:57 WIB
Cara Membangun Kebiasaan Olahraga Tanpa Merasa Terbebani
Senin 19-01-2026,12:38 WIB
Kapolres Gresik AKBP Ramadhan Nasution Pimpin Apel Perdana, Tekankan Layananan Masyarakat dengan Hati
Senin 19-01-2026,09:07 WIB
BMKG Peringatkan Potensi Banjir Rob 16–31 Januari 2026 di Pesisir Jatim, Surabaya hingga Tuban
Terkini
Senin 19-01-2026,22:38 WIB
Pemkab Gresik Fokus Perbaikan JPD Mulai 2026, DPRD Usul Pemanfaatan Anggaran SILPA
Senin 19-01-2026,20:21 WIB
Imigrasi Bongkar Sindikat Love Scamming Internasional di Tangerang, 27 WNA Diamankan
Senin 19-01-2026,20:18 WIB
Lantai Rumah Warga Tambaksari Keluarkan Asap dan Panas Misterius
Senin 19-01-2026,20:11 WIB
Akibat Hujan, Tembok Sepanjang Dua Puluh Meter Roboh di Pujon Malang
Senin 19-01-2026,20:05 WIB