Lumajang, memorandum.co.id - Warga Dusun Krajan, Desa Darungan, Kecamatan Yasowilangun, Lumajang, mendadak geger atas kematian Dini dengan cara gantung diri, Sabtu (7/2) pagi. Wanita 69 tahun itu tewas di kandang kambing miliknya dengan seutas tali yang menjerat lehernya. Belum diketahui pasti motif ibu rumah tangga itu nekat mengakhiri hidupnya. Namun, dugaan kuat korban depresi karena kerap dimarahi oleh menantunya. "Masih kami dalami, namun ada informasi jika setiap hari korban sering cekcok dengan menantu," kata Kanitreskrim Polsek Yosowilangun Bripka M Adi Susilo. Adi menjelaskan, jenazah korban pertama kali ditemukan oleh Nursamsu (49), tetangga korban. Saat itu, seperti biasa, Samsu panggilan akrabnya berkunjung ke rumah korban. Di rumah tersebut, korban tinggal bersama suami, anak, menantu dan seorang cucu. Namun, setiba di rumah itu, Samsu tidak mendapati satu orang pun di dalam. Samsu kemudian berinisiatif untuk ke kandang kambing di belakang rumah. Saat membuka pintu yang terbuat dari anyaman bambu, Samsu dikagetkan dengan korban yang sudah tergantung. "Saat itu, kondisi korban duduk condong ke belakang diatas kursi kecil. Dan terdapat tali tampar yang mengikat di leher yang bersangkutan," lanjut Adi. Mendapati hal tersebut, Samsu lantas meminta tolong ke warga lain. Setelah berkumpul, mereka kemudian menurunkan korban dan melepas tali tampat dari lehernya. "Setelah diperiksa, korban sudah meninggal dunia. Mereka kemudian melaporkan kepada Eko Nurhadi selaku Kades Darungan dan teruskan kepada Polsek dan Koramil 0821/ 11 Yosowilangun," pungkas Adi.(ani/udi)
Diduga Depresi, Warga Darungan Gantung Diri
Minggu 07-02-2021,14:58 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 27-11-2024,17:06 WIB
Optimistis Menang, Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Coblos di TPS 02 Desa Gandong
Kamis 28-11-2024,06:08 WIB
Pasangan dr. Aminuddin-Ina Dwi Lestari Menang di Pilkada Kota Probolinggo 2024
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,19:04 WIB
Suara Cabup Probolinggo Gus Haris-Lora Fahmi Unggul di Pilkada 2024
Terkini
Kamis 28-11-2024,11:47 WIB
Kapolsek Tenggilis Mejoyo Pastikan Kesiapan Personel Amankan Pilkada 2024
Kamis 28-11-2024,11:23 WIB
Gandeng BNNP dan Orbit, Polda Jatim Maksimalkan Penanganan Rehabilitasi Pecandu Narkoba
Kamis 28-11-2024,11:19 WIB
Kapolres Gresik Pastikan Pengamanan Pemungutan Suara di TPS Berjalan Aman
Kamis 28-11-2024,10:31 WIB
Kantah ATR/BPN Tulungagung Optimistis PTSL Tahun 2025 Sesuai Target
Kamis 28-11-2024,10:12 WIB