Diduga Darah Tinggi, Pria Dukun Tewas di Tambak Ikan

Senin 21-12-2020,15:08 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Gresik, Memorandum.co.id - Darmo (55), warga Desa Baron, Kecamatan Dukun ditemukan tewas di tambak pundung Desa Pangkahkulon, Kecamatan Ujungpangkah, Minggu (20/12) siang. Korban diduga terkena serangan darah tinggi hingga meregang nyawa. Kejadian tersebut pertama kali diketahui pemilik tambak, Ilman (47). Saat itu, Ilman datang ke tambak untuk melihat proses perbaikan pembatas tambak yang dilakukan oleh korban. "Korban ditemukan tewas di tepi tambak," kata Kapolsek Ujungpangkah, AKP Sujito, Senin (21/12). Sujito menerangkan, sehari sebelumnya korban mengeluhkan sakit pada bagian kepala. Darmo diketahui juga memiliki riwayat penyakit tekanan darah tinggi. "Tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban. Dan di TKP tidak ditemukan benda-benda atau minuman yang dapat diduga sebagai penyebab kematian," papar perwira dengan tiba balok di pundak itu. Atas kejadian tersebut, pihak keluarga pun sudah menerima. Keluarga mengikhlaskan dan tidak berkenan dilakukan autopsi. Jasad korban kemudian dibawa ke rumah duka untuk selanjutnya dikebumikan.(and/har)

Tags :
Kategori :

Terkait