Lumajang, Memorandum.co.id - Satlantas Polres Lumajang gencar sosialisasikan Dikmas Lantas keselamatan dan etika berlalulintas serta pengawasan protokol kesehatan. Sasaran kegiatan kali ini adalah peserta pelatihan Diksar Banser Rayon Senduro angkatan ke-XII Tahun 2020 yang dilaksanakan di lapangan Pancen Desa Pandansari, Kecamatan Senduro, Sabtu (12/12/2020). Kanit Turjawali Satlantas, Iptu Maryanto mengatakan, saat tiba di lokasi kegiatan pihaknya melakukan pengecekan protokol kesehatan dahulu seperti semua peserta memakai masker, jaga jarak dan sudah cuci tangan. "Ketika protokol kesehatan sudah terpenuhi, pertama kami berikan materi keselamatan dan etika berlalulintas yang disampaikan oleh Kanit Dikyasa. Dilanjutkan saya memberikan materi 12 gerakan pengaturan lalu lintas kepada peserta," ucap Maryanto. "Tak hanya materi saja, namun kami juga membagikan masker dan buku petunjuk keselamatan kepada peserta untuk menambah ilmu para peserta," tambah Maryanto. Kanit Dikyasa Aiptu Eko menambahkan, di akhir kegiatan, untuk menambah semangat, peserta diajak meneriakkan yel-yel pelopor keselamatan berlalulintas: "Saya, Pelopor, Keselamatan, Berlalu lintas, Stop Pelanggaran, Stop Kecelakaam, Keselamatan untuk Kemanusiaan." "Kegiatan ini bertujuan untuk menambah ilmu pengetahuan para peserta Diksar Banser tentang etika berlalulintas, kelak para Banser ini juga menjadi pelopor keselamatan berlalulintas," pungkas Eko. (Ani/Humas)
Satlantas Polres Lumajang Latih Banser
Sabtu 12-12-2020,20:37 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 27-11-2024,17:06 WIB
Optimistis Menang, Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Coblos di TPS 02 Desa Gandong
Rabu 27-11-2024,10:04 WIB
Gerombolan Preman Aniaya Wartawan Setelah Meliput Dugaan Politik Uang di Blitar
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,19:04 WIB
Suara Cabup Probolinggo Gus Haris-Lora Fahmi Unggul di Pilkada 2024
Kamis 28-11-2024,06:08 WIB
Pasangan dr. Aminuddin-Ina Dwi Lestari Menang di Pilkada Kota Probolinggo 2024
Terkini
Kamis 28-11-2024,07:11 WIB
Pendaftaran Seleksi Petugas Haji Dibuka 29 November-6 Desember 2024, Ini Syaratnya
Kamis 28-11-2024,07:06 WIB
Polsek Simokerto Apresiasi TPS Bertema Stadion Gelora Bung Tomo
Kamis 28-11-2024,06:08 WIB
Pasangan dr. Aminuddin-Ina Dwi Lestari Menang di Pilkada Kota Probolinggo 2024
Kamis 28-11-2024,06:04 WIB