Polres Batu Serahkan 1.000 Paket Bansos Polri

Minggu 06-12-2020,16:24 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Batu, memorandum.co.id - Polres Batu mendistribusikan bantuan sosial (bansos) Polri,  berupa  sembako  sebanyak 1.000 paket pada warga Kota Batu yang terdampak langsung Covid-19 di halaman Mapolres Batu, Sabtu (5/12/2020). Bersamaan juva diserahkan alat pelindung diri ( APD ) pada tim relawan kesehatan pilkada di wilayah hukum Polres Batu. Pendistribusian yang dilakukan Kapolres Batu AKBP Catur C. Wibowo ini menindaklanjuti instruksi Polda Jatim. Sasarannya, Desa Tlekung, Kecamatan Junrejo, Kota Batu yang mengalami pembatasan sosial berskala lokal (PSBL). Kapolres Batu AKBP Catur C. Wibowo mengatakan pembagian sembako di masa pandemi Covid-19 ini disesuaikan dengan protokol kesehatan. "Penyalurannya diserahkan kepada warga secara simbolis, kemudian dilanjutkan dengan cara door to door menuju sasaran yang telah terdata tim satgas Covid-19 dengan beberapa kendaraan yang telah disiapkan," katanya. Diharapkan, bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19 dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Sedangkan, 240 APD dibagikan untuk relawan yang melaksanakan pengamanan pilkada di wilayah Kabupaten Malang bagian barat, yakni Kecamatan Pujon, Kasembon, Ngantang. Ketiga kecamatan ini merupakan wilayah Kabupaten Malang yang amsuk wilayah hukum Polres Batu. Kapolres Batu menghimbau masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, diantaranya dengan memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan sebelum dan sesudah melakukan aktivitas. (nik/udi)

Tags :
Kategori :

Terkait