Kediri, memorandum.co.id - Polres Kediri merilis kasus persetubuhan di bawah umur dengan tersangka Ilham Riki Harianto (19), warga Desa Tanjung, Kecamatan Pagu. Rilis yang dipimpin Kapolres AKBP Lukman Cahyono di halaman Mapolres Kediri ini untuk melengkapi rilis pengungkapan ratusan perkara selama 2020, Kamis (3/12/2020). Ilham menjadi tersangka setelah kekasihnya yang masih bau kencur, YGA (15), hamil hingga kemudian melahirkan. Berawal dari sinilah kasus tersebut terbongkar. Sebab YGA membuang bayi yang baru dilahirkannya itu, di mana ari-arinya masih menempel dan menggegerkan masyarakat. Disampaikan Lukman, ketika dimintai keterangan, tersangka Ilham mengatakan sudah empat kali menggauli YGA. “Karena menghamili YGA hingga melahirkan, dan akhirnya tega membuang bayinya sendiri pada 25 November,” terang Lukman. Lukman menambahkan, selain tersangka Ilham, polisi juga berhasil mengamankan YGA, ibu si bayi. Namun karena masih di bawah umur, maka yang bersangkutan tidak ditahan. Sementara Ilham, saat ditanya mengaku mulai berpacaran dengan YGA sejak awal 2019. “Saya sudah berhubungan badan sebanyak empat kali di rumah saya. Saya juga tidak pernah diberitahu jika kekasih saya hamil dan melahirkan,” ucap Ilham. Atas perbuatannya itu, tersangka dijerat UU RI nomor 23 tahun 2002 tentang Perlindungan Anak, dengan ancaman hukuman hingga 15 tahun penjara. (mis/mad/fer)
Pemuda Pagu Hamili Pacar di Bawah Umur
Kamis 03-12-2020,22:56 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 27-11-2024,10:04 WIB
Gerombolan Preman Aniaya Wartawan Setelah Meliput Dugaan Politik Uang di Blitar
Rabu 27-11-2024,17:06 WIB
Optimistis Menang, Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Coblos di TPS 02 Desa Gandong
Rabu 27-11-2024,19:04 WIB
Suara Cabup Probolinggo Gus Haris-Lora Fahmi Unggul di Pilkada 2024
Rabu 27-11-2024,14:40 WIB
Sejumlah Warga Surabaya Memilih Kotak Kosong, Ini Alasannya
Rabu 27-11-2024,11:14 WIB
KPU Kabupaten Malang Apresiasi Angkutan Gratis TPS 09 Tirtomoyo
Terkini
Rabu 27-11-2024,21:06 WIB
ErJi Unggul Telak 84,04 Persen atas Kotak Kosong
Rabu 27-11-2024,20:34 WIB
Kemenangan Mutlak Eri-Armuji di Pilwali Surabaya: Warga Surabaya Dinilai Cerdas dan Rasional
Rabu 27-11-2024,20:26 WIB
Pamatwil Polda Jatim dan Kapolres Bojonegoro Tinjau Kesiapan TPS Pilkada 2024
Rabu 27-11-2024,20:02 WIB