Kecelakaan Maut di Dumajah Tanah Merah, 3 Tewas

Jumat 27-11-2020,15:35 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Bangkalan, Memorandum.co.id - Kecelakaan lalulintas terjadi di Jalan Raya Desa Dumajah, Kecamatan Tanah Merah, Kabupaten Bangkalan ketika truk Mitsubhisi Nopol M 9725 UN menghantam sepeda motor Honda Bead Nopol M 4204 PS yang meluncur dari arah berlawanan. Akibat laka lantas, Jumat (27/11) sekitar pukul 05.00 seusai Subuh pagi tadi itu, tiga korban jiwa melayang sia-sia di aspal jalanan. Dua korban di antaranya Taufiq (18) pengemudi Honda Bead serta Safira (17) yang dibonceng tewas seketika di TKP. Sedangkan korban Fahrus (18), juga dibonceng, meninggal dunia beberapa saat setelah dirawat intensif di ruang UGD RSUD Syamrabu, Bangkalan. “Ketiga korban meninggal adalah teman satu kampung di Desa Taman Kecamatan Sreseh, Kabupaten Sampang,” kata Kanit Laka Satlantas Polres Bangkalan, Ipda Sys Ratna Eko P. Dugaan sementara, tabrakan maut truk Mitsubishi vesus Honda Beat terjadi gara-gara human error atau kealpaan manusia. "Tiga pengendara motot Honda Beat diduga ngantuk berat karena mereka baru pulang dari Surabaya,” tandas Sys Eko. Salah satu saksi mata di TKP, Tobi (20), menurut Sys Eko mengisahkan, beberapa saat sebelum kejadian, sepeda motor Honda Bead Nopol M 4204 PS yang dikemudikan Taufiq berboncengan dengan Safiri dan Fahrus meluncur dari arah Barat. Mereka akan pulang ke Kabupaten Sampang. Saat mendekati TKP, Honda Beat yang dikemudikan Taufik mendadak oleng ke kanan atau ke tengah jalan. Dari arah berlawanan, mendadak melintas truk Mitsubhisi Nopol M 9725 UN yang dikemudikan Zainal Abdin (28), warga Desa Petrah, Kecamatan Tanah Merah, melaju dengan kecepatan cukup tinggi. “Karena jaraknya sudah terlau dekat, pengemudi Honda Bet dan truk Mitsubhisi tak mampu lagi mengendailkan kendaraan. Ya terjadilah tabrakan itu,” tutur Sys Eko. Akibatnya, terjadilah peristiwa adu moncong (tabrakan) maut Truk Mitsubishi versus Honda Beat itu. Mendengar laporan terjadi Laka Lantas di jalan raya Desa Dumajah, beberapa anggota Satlantas di bawah koordinasi Kanit Laka Ipda Sys Ratna Eko P langsung meluncur ke TKP. Mereka segera melakukan olah TKP, mengamankan barang bukti dan mengevakuasi korban ke RSUD Syamrabu. Kerugian akibat Laka-m Lantas itu ditaksir sekitar Rp 3.000.000. Di lain pihak, Kasatlantas AKP Abdul Aziz Sholahuddin untuk kali kesekian kembali mewanti-wanti agar para pengguna jalan raya, baik itu pengemudi sepeda motor maupun roda empat agar ekstra hati-hati di jalan. “Pengemudi Honda Beat yang berbocengan dua orang itu jelas menyalahi dan melanggar aturan. Juga diduga ngantuk saat mengendarai motor. Akibatnya ya fatal, ketiganya meninggal ketika mengalami Laka Lantas. Jadi, mari kita ekstra hati-hati ketika berkedraaan di jalan raya,” ungkas AKP Abdul Aziz Sholahuddin. (ras)

Tags :
Kategori :

Terkait