Tulungagung, memorandum.co.id - Meskipun di masa pandemi, dan digelar sederhana dengan tamu undangan terbatas, acara Bersih Nagari dalam rangka memperingati hari jadi ke-815 Kabupten Tulungagung tetap dilaksanakan, Rabu (18/11/2020). Gelaran Bersih Nagari kali ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Sebab hanya dilaksanakan di area Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso. Padahal biasanya, ada arak-arakan mengiringi Bupati Tulungagung dan para pejabat kabupten berangkat dari kantor bupati menuju Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bongso. Meskipun demikian, Bersih Nagari tahun ini tetap berlangsung khidmat dan tidak mengurangi kesakralannya. "Ini wujud syukur kita atas usia Kabupaten Tulungagung yang terus bertambah," kata Bupati Maryoto. Bersih Nagari dilakukan untuk menghormati jasa para pendahulu, yang telah melaksanakan pemerintahan dan terus berjuang menciptakan pemerintahan yang bisa melayani masyarakatnya. "Upacara pokok kita Bersih Nagari tetap ada. Tapi tidak seperti dulu. Kirab dengan arakan bupati serta forkopimda dan lainnya juga tidak sama," terangnya. Bupati berharap, di usianya yang kian bertambah Pemkab Tulungagung bisa semakin memberikan pelayanan maksimal kepada warganya. Sehingga, tercipta masyarakat Tulungagung yang ayem tentrem mulyo lan tinoto. (fir/mad/fer)
Pemkab Tulungagung Gelar Bersih Nagari
Rabu 18-11-2020,22:05 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,22:01 WIB
Motif Pembunuhan Wanita di Ngaglik Terungkap, Cekcok Masalah Surat Gadai Emas
Jumat 22-11-2024,15:16 WIB
Ini Starting line-up Persebaya Vs Persija, Paul Munster Buat Sedikit Perubahan
Kamis 21-11-2024,18:35 WIB
Dalami Pengembangan Olahraga, Anggota Komisi X DPR RI Belajar ke Persebaya Future Lab
Jumat 22-11-2024,14:51 WIB
Kronologi Kasat Reskrim Polres Solok Tewas Ditembak Kabag Ops
Jumat 22-11-2024,14:33 WIB
Sederet Fakta Kasus Pembunuhan Janda Sutorejo Utara Oleh Warga Ngaglik
Terkini
Jumat 22-11-2024,17:07 WIB
Kapolsek Bubutan Kawal Demonstran Desak Klarifikasi soal Ahmad Sahroni di Depan Mapolrestabes Surabaya
Jumat 22-11-2024,16:52 WIB
Halte dan Pedestrian Terisolasi, Imbas Peninggian Jalan Mayjen Sungkono
Jumat 22-11-2024,16:36 WIB
Program 100 Hari Asta Cita, Polda Jatim Bongkar 28 Kasus Perdagangan Orang
Jumat 22-11-2024,16:28 WIB
Laga Klasik, Persebaya Tertinggal 0-1 atas Persija
Jumat 22-11-2024,16:21 WIB