SURABAYA - Aksi pencurian motor di kos-kosan Jalan Karang Asem IV, digagalkan korban. Satu pelaku berhasil diamankan adalah Ervan (24), warga Sampang, Madura. Sementara, dua pelaku lain masih dalam pengejaran anggota Reskrim Polsek Tambaksari. Beruntung, warga yang berkerumun tidak main hakim dan memilih menyerahkan tersangka ke pihak berwajib. "Saat itu korbannya, Sisca Febriliya Ramadani (34), yang mengetahui motornya dicuri, berteriak maling hingga mengundang warga lain," kata Kanitreskrim Polsek Tambaksari Iptu Didik Ariawan, Senin (6/5). Dijelaskan Didik, kejadian tersebut diketahui korban sekitar pukul 05.30. Saat itu, Sisca hendak bersiap kerja. Tapi, dia melihat ada seseorang yang berdiri di sebelah motornya dan mengotak-atik rumah kontaknya. Kaget, motornya dicuri, korban sontak lari ke halaman dan berteriak maling. “Massa sempat menghajar tersangka, tapi berhasil kami amankan sebelum terjadi sesuatu yang lebih parah," imbuh Didik. Di hadapan penyidik, Ervan mengaku tidak beraksi sendirian. Ada dua temannya masing-masing berinisial IP dan SI. Kedua teman Ervan ini hanya bertugas menunggu di sekitar lokasi kejadian dan memastikan sekitar lokasi aman. Ervan yang tertangkap ini bertugas sebagai eksekutor dengan menggunakan kunci palsu. "Dia merusak rumah kuncinya dulu lalu memasukkan anak kunci palsu yang sudah disiapkan," tandas Didik. Polisi menduga tersangka merupakan pemain lama. Ini didasari pada alat yang dibawa saat beraksi. Salah satunya dengan menggunakan anak kunci palsu yang sudah disiapkan. Ervan mengaku motor yang gagal dicuri itu akan dijual dan uangnya dibagi tiga, tapi nasib berkata lain. “Saya tidak menduga kalau tepergok pemilik motor dan diteriaki,” ujar Ervan. (fdn/nov)
Pelaku Curanmor Kos-kosan Nyonyor
Selasa 07-05-2019,10:49 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 26-12-2024,07:59 WIB
Catatan Eko Yudiono: Siapa Juara Paruh Musim Liga 1, Persebaya atau Persib?
Kamis 26-12-2024,06:57 WIB
Delapan Musim Bermain di China, Mantan Gelandang Subur Chelsea, Oscar Kembali ke Klub Lamanya
Kamis 26-12-2024,17:43 WIB
Atlet Ngawi Raih Medali Emas di Kejuaraan Dunia Abu Dhabi World Pencak Silat Championship 2024
Kamis 26-12-2024,14:22 WIB
Tabrakan Dua Motor di Cerme, Seorang Ayah Meninggal Dunia
Terkini
Kamis 26-12-2024,20:52 WIB
Pemkot Surabaya Kerahkan Drone Cari Balita Hanyut di Babatan Wiyung, Perluas Pencarian hingga 5 Kilometer
Kamis 26-12-2024,20:38 WIB
Lokomotif KA Wijaya Kusuma Terbakar, KAI Daop 8 Surabaya Mohon Maaf
Kamis 26-12-2024,20:30 WIB
Semaikan Semangat Kebersamaan, Memorandum Gelar Gathering
Kamis 26-12-2024,19:22 WIB
Kapolsek Balongbendo Serahkan 400 Bibit Tanaman untuk Pekarangan Bergizi
Kamis 26-12-2024,17:43 WIB